Jam Tidur Bayi
Apakah Anda mengenali pola dan jumlah waktu tidur anak Anda?
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

perkembangan bayi Anda



Usia Bayi
Usia bayi Anda 3 bulan 3 minggu
Perkembangan Bayi Minggu ke 15

Bayi di minggu ini sudah bisa bereaksi terhadap setiap orang yang berusaha mengajaknya bercanda, misalnya apabila bunda mengajaknya bercanda atau bermain cilukba maka bayi akan tersenyum manis yang selanjutnya tertawa terkekeh-kekeh.

Sedangkan apabila bunda mengajaknya berbicara serius maka bayi akan memandang bunda dengan tatapan ingin tahu dan selanjutnya ia akan mengeluarkan suara aaa, eee seakan membantu memecahkan permasalahan yang bunda bicarakan dengannya.

Bayi sudah mulai mengenali suara atau ekspresi ayah dan ibunya. Bayi akan langsung berteriak kegirangan apabila ayah dan ibunya berada disekitarnya, tetapi sebaliknya apabila disekitarnya adalah orang-orang yang belum begitu dikenalnya maka si bayi akan lebih banyak terdiam dan membutuhkan beberapa saat untuk mengenali dan menyesuaikan dirinya dengan orang baru tersebut tetapi bayi akan lebih merasa mudah bergaul apabila yang disekitarnya adalah anak-anak yang lebih tua. Bayi akan lebih mudah menyesuaikan dengan anak-anak tersebut

  Informasi Terkait Tentang Bayi
Ikuti juga informasi dibawah ini untuk mengetahui lebih lanjut tentang Bayi Anda :
Berlangganan Informasi Bayi Minggu Ini?
Jika Anda ingin mendapatkan informasi perkembangan bayi rutin setiap minggu, daftarkan diri Anda disini
atau login dengan Facebook Anda