SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
2461 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

suntik sebelum nikah




Dear Ayah dan Bunda,
Halaman Tanya Bidan ini diasuh oleh Bidan Yustianti, AMKeb yang saat ini aktif sebagai bidan di Rumah Sakit swasta di Jakarta.

Pada setiap pekan, kami akan memilih pertanyaan dari member Infobunda dan bagi pertanyaan yang terpilih akan dijawab kemudian ditampilkan di Infobunda.

Bila Anda memiliki pertanyaan umum yang berhubungan seputar kehamilan atau kelahiran, silahkan klik tombol dibawah ini.

suntik sebelum nikah
Oleh :


bu Bidan mau nanya dong emang penting yach suntik sebelum nikah kta tetanggaku, aku lupa namnya suntuk apa? aku mau nikah skrg cma minum susu lovamil utk ibu hamil bekas kaka ku masih banyak kali aja udah nikah aku langsung hamil ? mohon info bu bidan
   
 
Bidan menjawab


Dear Ratih Aida,

Imunisasi TT adalah vaksin yang mengandung Toksoid Tetanus yang telah dimurnikan, yang berfungsi untuk pencegahan tetanus dan tetanus pada bayi yang baru lahir. Imunisasi TT pra nikah sangat penting, karena setelah menikah pada saat awal melakukan hubungan intim, umumnya vagina akan mengalami luka akibat robeknya selaput dara, luka ini bisa jadi jalan masuknya bakteri tetanus. Untuk bisa mendapatkan perlindungan optimal, suntik TT harus dilakukan sebanyak 5 kali dengan jadwal yang benar dan teratur. Apabila suntik TT sudah lengkap 5 kali dengan jadwal sesuai anjuran, maka anda dapat terlindungi dari tetanus selama 25 tahun mendatang. Untuk persiapan kehamilan disarankan untuk melakukan pola hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan bergizi tinggi, olah raga teratur, menjauhi makanan yang mengandung bahan pengawet, MSG, alkohol serta rokok.


   
 
 

Pertanyaan lain (umum):

Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman