SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
1753 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

berita



Penyajian Jus yang Baik untuk Kesehatan

(Posted:2011-03-02 15:53:04)

Bunda dan buah hati pasti suka mengkonsumsi jus, baik itu jus buah maupun jus sayuran. Tapi banyak hal yang perlu Bunda perhatikan dalam menyajikan jus. Apa saja? Berikut ulasannya.

Bunda dan buah hati pasti suka mengkonsumsi jus, baik itu jus buah maupun jus sayuran. Tapi banyak hal yang perlu Bunda perhatikan dalam menyajikan jus. Apa saja? Berikut ulasannya.

Haruskah menambahkan air dalam membuat jus?
Jika si kecil suka sekali mengkonsumsi jus lebih dari segelas setiap hatinya, cobalah untuk menambahkan air pada saat membuat jus.  Dengan mencampur air dan jus, Bunda dapat mengurangi jumlah kalori dalam setiap penyajiannya. Itu berarti jika dalam satu gelas jus murni bisa dijadikan 2 sampai 3 gelas jus campuran setiap harinya.

Berapa jumlah buah yang baik untuk di jus?
Kebanyakan anak kecil sangat suka mengkonsumsi jus, tapi Bunda juga harus memperhatikan berapa banyak takaran buah yang baik dijus. Untuk anak usia 6 tahun kebawah, sebaiknya tidak lebih dari 4 - 6 ons buah  yang di jus murni perhari. Sedangkan untuk usia 7 - 18 tahun , sebaiknya 8 - 12 ons perharinya.

Apa saja jus yang baik untuk dikonsumsi?
Banyak jenis buah yang dapat dijus dan bermanfaat untuk kesehatan. Diantaranya adalah:

Jus anggur merah
Buah ini mengandung antioksidan yang baik untuk kesehatan tubuh.

Jus Cranberry
Di dalam cranberry terkandung banyak vitamin C yang sangat penting bagi sistem imun tubuh.  Dengan mengkonsumsi jus cranberry yang tidak diberi gula dapat mengurangi risiko terkena infeksi saluran kemih.

Jus sayuran
Jus sayur memiliki kadar gula yang jauh lebih sedikit kalori daripada jus buah.

Sumber: WebMD

berita lainnya :

Tolong beritahu kami apa pendapat Anda tentang artikel ini


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman