beritaPeran Penting Keluarga Dalam Pendidikan Karakter Anak(Posted:2016-05-04 13:47:47) Tanggal 2 mei diperingati sebagai Hari Pendidikan Nasional (HARDIKNAS), Kemendikbud melaksanakan upacara seremonial untuk memperingatinya. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan mengajak seluruh keluarga di Indonesia untuk terlibat aktif dalam pendidikan anak-anak. Menurutnya, peran keluarga sangat penting dalam menumbuhkan budi pekerti anak. Keluarga adalah pendidikan paling dasar dan utama, karena orang tua bertanggung jawab memelihara, merawat, melindungi, mendidik anak agar tumbuh dan berkembang dengan baik. Tak lain halnya dengan mantan vokalis band Drive, Erdian Aji Prihartanto (Anji), sebagai orang tua Ia merasa sudah seharusnya menjadi salah satu pendidik bagi kelima anak-anaknya di rumah. Ia berharap, mereka menjadi pribadi yang hebat. Selain punya visi hidup, juga paling penting menghargai orang lain. Berani berkata maaf, terima kasih, dan tolong. Dasar pendidikan karakter ini, sebaiknya diterapkan sejak usia kanak-kanak atau yang biasa disebut sebagai usia emas (golden age), karena usia ini terbukti sangat menentukan kemampuan anak dalam mengembangkan potensinya. Keberhasilan keluarga dalam menanamkan karakter pada anak sangat tergantung pada jenis pola asuh yang diterapkan orang tua pada anaknya. Pola asuh dapat didefinisikan sebagai pola interaksi antara anak dengan orangtua yang meliputi pemenuhan kebutuhan fisik (seperti makan, minum dan lain-lain) dan kebutuhan psikologis (seperti rasa aman, kasih sayang dan lain-lain), serta sosialisasi norma-norma yang berlaku di masyarakat agar anak dapat hidup selaras dengan lingkungannya. Dengan kata lain, pola asuh juga meliputi pola interaksi orang tua dengan anak dalam rangka pendidikan karakter anak. berita lainnya :
Tolong beritahu kami apa pendapat Anda tentang artikel ini Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman Tweet |
|