SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
2398 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Persalinan normal pada wanita bermata minus

   

Persalinan normal pada wanita bermata minus
Oleh :


Dok, usia kehamilan saya 24 minggu, saya 25 th dan ini adlh kehamilan pertama saya, saya mempunyai mata minus 7, apakah normal jika melahirkan normal? Solusi utuk persalinan yg aman untuk ibu hamil yg mempunyai masalah mata minus apa saja dok, saya takut jika nanti setelah persalinan mata saya tambah bermasalah.
   
 
dr. Tanti menjawab


Dear Bunda,
Pada keadaan hamil di temui perubahan-perubahan pada tubuh bunda, tidak hanya perubahan hormonal namun juga perubahan ukuran anatomi. Pada beberapa wanita, di temukan perubahan ukuran bola mata yang menyebabkan adanya perubahan visus mata, hal ini dapat di atasi dengan memakai kacamata dengan ukuran minus. Namun tidak disarankan menggunakan lensa kontak karena keadaan permukaan mata yang biasanya bertambah kering pada keadaan hamil sehingga pemakaian lensa kontak akan memperburuk keadaan ini dan dirasakan amat tidak nyaman. Pada umumnya tidak ada kontra indikasi bagi penderita rabun jauh untuk menjalani persalinan normal. Namun ada beberapa kasus yang mengindikasikan operasi caesar karena adanya permasalahan pada fundus dan retina mata. Sebaiknya Anda berkonsultasi dengan dokter kandungan Anda agar beliau memberikan rujukan kepada dokter spesialis mata mengenai masalah Anda.
   
 
 

Pertanyaan lain (hamil):

Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman