bisulan pada bayi
bisulan pada bayi |
Oleh :
|
|
dokter saya mau tanya anak saya rara usia 2 bln punya bisul di kepala ma badannya..saya sudah berusaha berobat kemana2 tapi ndak ada hasilnya. ada teman yg bilang kemungkinan alergi susu formula.pertanyaan asaya apa ya dok yang menyebabkan bisul bisa tumbuh ke bayi? benar ndak sih kalu susu formula bisa menyebabkan bisulan kalu benar minta referensi susu formula yang baik buat rara? makasih |
|
|
|
dr. Tanti menjawab |
|
|
Dear Bunda, timbulnya bisul pada kulit atau daerah yang di tutupi rambut di karenakan adanya infeksi oleh bakteri. Timbulnya bisul dapat dikarenakan adanya goresan atau garukan pada permukaan kulit yang menjadi penyebab timbulnya infeksi. Keadaan allergy dapat memicu adanya bisul, karena reaksi gatal yang biasa di timbulkan oleh allergy akan membuat seseorang menggaruk permukaan kulit dan timbul luka sehingga bakteri dapat masuk dan menginfeksi. Allergy susu biasanya akan menimbulkan reaksi diare setelah minum susu, bersin, batuk ataupun gatal pada kulit. Bunda dapat berkonsultasi dengan dokter anak untuk mengetahui lebih lanjut apakah anak anda mengalami allergy susu. Demikian jawaban saya.
|
|
|
|
|
Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.
Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman
|