SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
1797 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - Vitamin DHA Untuk perkembangan otak janin


Vitamin DHA Untuk perkembangan otak janin
dok mulai kapan ibu hamil boleh mengkonsumsi VItamin DHA untuk janin... dan jika saya mau meminum produk DHA dari GNC menurut dokter di perbolehkan Ap tidak...? trimakasih dok
10 Apr 2017, 11:15
Dari : Nita Mawarni

Jawaban
Hi Bunda,
Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.


Kutipan dari artikel yang berjudul " Pentingnya DHA Selama Kehamilan " :Ketika Bunda baru mengetahui kini tengah hamil, tentunya Bunda ingin mencari informasi sebanyak-banyaknya tentang kehamilan. Bunda pun perlu tahu pertumbuhan janin setiap minggunya, sehingga Bunda tahu apa yang diperlukan janin pada saat itu.
Misalnya pertumbuhan otak bayi. Otak bayi yang mulai tumbuh di pekan ke-5 tentunya memerlukan beberapa nutrisi penting sehingga pertumbuhannya normal.

DHA
Nutrisi yang paling penting dan berpengaruh langsung pada pertumbuhan otak janin yakni asam dokosaheksaenoat (DHA). DHA dibutuhkan untuk pertumbuhan jaringan otaknya. DHA dan omega 3 dibutuhkan janin untuk pembentukan sistem saraf pusatnya
Bunda yang sedang hamil perlu mengonsumsi DHA supaya otak janin tumbuh dengan normal yang bermanfaat besar di dua tahun pertama kehidupan bayi.
DHA secara alami didapat dari Air Susu Ibu (ASI). Tetapi, sekarang ini beberapa susu formula ibu hamil dan susu formula bayi juga telah mengandung DHA. Namun dokter selalu menyarankan sumber alami adalah pilihan terbaik. Makanan yang mengandung DHA yakni ; ikan laut terutama salmon, tuna (tuna sirip biru dikabarkan lebih banyak kandungan DHA-nya), sarden, haring, patin, makarel, kepiting, kerang, dan telur omega 3.
Belum ada yang dapat memastikan berapa banyak kadar DHA yang dibutuhkan wanita hamil. Sebuah studi mengatakan wanita hamil membutuhkan 250 mg DHA setiap harinya.

Stimulasi
Sebagai orangtua kita pun harus cerdas dalam menerima informasi. Memang banyak susu formula yang mengandung AA dan DHA. Namun, semua itu akan menjadi sia-sia tanpa adanya stimulasi dari orangtua di rumah. Keputusan paling baik adalah memberinya nutrisi yang baik dan juga stimulasi yang cukup untuk melatih motorik kasar dan halusnya. Dengan begitu kecerdasannya dapat terasah secara maksimal.
Stimulasi dapat diberikan mulai dari bayi baru lahir. Misalnya memberikan stimulasi yang merangsang indera-inderanya, seperti melalui mainan yang berbunyi, mainan yang berwarna warni, dll.

Tips :
-Pastikan Bunda mengonsumsi makanan laut yang bebas merkuri. Merkuri dapat mengakibatkan bayi lahir cacat.


Berikut ini jawaban Dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " Rharyono " dengan judul pertanyaan " DHA omega 3 untuk ibu hamil " pada Tanya Dokter: Saya baca diberbagai majalah DHA Omega 3 baik untuk otak janin tetapi dr saya tdk menyarankan krn berbahaya, jadi mana yg benar ya ? Thx Helen

dr. Tanti menjawab
Dear bunda, Mengenai suplemen DHA omega 3 pada kehamilan merupakan kontroversi. Ada beberapa yang berpendapat bahwa manfaat pemberian omega 3 pada kehamilan tidak dapat terbukti, dan untuk menghindari adanya kemungkinan alergi karena berasal dari hati ikan, maka pemberian omega 3 dihindari pada kehamilan. Namun ada juga pendapat yang menyatakan bahwa pemberian DHA omega 3 dapat membantu pertumbuhan otak janin. Menurut saya, Bunda sebaiknya mengkonsumsi makanan segar dan natural saja sudah cukup. Demikian jawaban saya.


Berikut ini jawaban Apoteker pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " Ana.aja.wes " dengan judul pertanyaan " prolacta DHA for mother " pada Tanya Apoteker:dear bu rachel....
saya sedang mengandung anak pertama,Sekarang UK: 7 minggu 1 hari
saya ingin menanyakan pada usia kehamilan berapa saya dapat mengkonsumsi prolacta DHA for mather
ada yang bilang bulan ke-1 dan ada yang bilang bulan ke-16
terimakasih...

Rachel, S.Farm, Apt menjawab
Dear Bunda Nafhy,
Terima Kasih atas pertanyaannya. Prolacta DHA for mother mengandung Natural fish oil providing DHA 214 mg, EPA 20 mg, vit E 10 mg. Natural fish oil atau minyak ikan mengandung Omega-3. Prolacta DHA diindikasikan sebagai suplemen untuk ibu hamil untuk meningkatkan perkembangan otak janin dan memberikan nutrisi untuk tubuh.Omega-3 dapat berguna baik secara neurologi dan perkembangan visual dari bayi. Berdasarkan penelitian diketahui bahwa penambahab EPA dan DHA untuk wanita hamil memiliki efek positif terhadap perkembangan visual dan kognitif dari bayi. Asam lemak pada Omega-3 memiliki efek positif pada kehamilan itu sendiri. Peningkatan konsumsi EPA dan DHA dapat mencegah kelahiran prematur, menurunkan resiko pre eklamsia dan dapat meningkatkan berat badan bayi lahir. Konsumsi Prolacta DHA for Mother dapat dikonsumsi sejak awal kehamilan karena baik sebagai suplemen untuk perkembangan otak janin.
Demikian jawaban dari saya, semoga dapat membantu bunda.
Terima kasih.
Link yang disarankan :
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Artikel
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Apoteker
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Apoteker
Jenis : Tanya Apoteker
Jenis : Tanya Apoteker
Jenis : Berita
Jenis :
Jenis :
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel


Wa : 0815 1708 4333