Hi Bunda,
Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.
Kutipan dari artikel yang berjudul " Berat Badan Ideal Ibu Hamil
" :Satu hal yang pasti dialami Bunda ketika menjalani masa kehamilan adalah berat badan yang bertambah. Berita baiknya, kenaikan berat badan tersebut bukan merupakan suatu masalah, malah merupakan salah satu indikator yang baik untuk memantau tumbuh kembang janin.
Namun, bila Bunda mengalami kenaikan berat badan yang terlalu berlebihan pada masa kehamilan, hal tersebut tentu dapat meningkatkan resiko hipertensi serta diabetes. Sebaliknya, berat badan dibawah rata-rata dapat meningkatkan resiko persalinan prematur, berat bayi lahir rendah dan komplikasi lainnya. Jadi, bagaimanakah pertambahan berat badan yang ideal untuk ibu hamil?
Pertambahan berat badan tiap Bunda pastilah berbeda satu dan lainnya. Hal ini disebabkan oleh kebutuhan kalori yang berbeda-beda, kebutuhan tersebut dipengaruhi oleh jumlah berat badan Bunda sebelum masa kehamilan. Bagi Bunda yang mengalami kehamilan kembar, tentu memiliki kebutuhan nutrisi yang lebih banyak. Sebagai acuan angka rata-rata berat bada ideal pada masa kehamilan, Bunda dapat melihat Tabel Perkembangan Janin & Ibu Hamil.
Konsumsi makanan yang memiliki nutrisi tinggi sangat dianjurkan bagi Bunda, semisal: gandum, kacang hijau, beras merah, dsb. Dengan mengkonsumsi makanan tersebut maka diharapkan janin akan memperoleh nutrisi yang cukup untuk pertumbuhannya. Hindarilah makanan dengan kandungan lemak yang tinggi tapi minim nutrisi.
Dan jangan lupa, kunjungi dokter untuk mengetahui seberapa banyak kenaikan berat badan yang dibutuhkan selama masa kehamilan. Selamat menjalani masa kehamilan, Bunda!
Tabel Perkembangan Janin & Ibu Hamil
Berikut ini jawaban Bidan pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " Bhilabhiliey " dengan judul pertanyaan " Berat badan Janin 35w " pada Tanya Bidan:Bun saya mau tanya uk 35 bjj 2010 apa masih bisa kekejar yah ???
Bidan menjawab
Dear bunda Bhilabhiliey,
Perkembangan janin dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain nutrisi bunda, hormon pertumbuhan janin, penyakit metabolik bunda, faktor genetik, serta sistem transfer nutrisi dari ibu ke janin. Perkiraan berat janin usia kehamilan 35 minggu adalah 2400 gram, berat janin akan bertambah kira-kira 250 gram per minggu. Disarankan untuk makan dengan teratur, cukup asupan gizi, menambah asupan protein dan kalori.
Berikut ini jawaban Dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " PraditaAchi " dengan judul pertanyaan " Berat Badan Hamil 24 week " pada Tanya Dokter:Selamat Siang dr. Tanti, saat ini saya sedang hamil pertama dengan usia kandungan 24 week. berat badan sebelum hamil 49 kg dan saat ini berat badan menjadi 56kg.apakah kenaikan tersebut normal?berapa kenaikan normal ketika hamil 24 week?
dr. Tanti menjawab
Dear Bunda,
Pertambahan berat badan ibu hamil pada umumnya pada usia kehamilan 23-24 minggu adalah sekitar 5,5 kg dan ketika usia 24-25 minggu kehamilan sekitar 5,9 kg. Untuk selanjutnya Bunda dapat melihat tabel Perkembangan Janin dan ibu hamil pada website Infobunda pada alamat
http://www.infobunda.com/pages/badan/index.php . Tabel ini adalah tabel dari rata-rata data yang ditemukan dan bukan merupakan acuan pasti karena masing-masing individu dapat memberikan hasil yang berbeda.
Cegahlah kenaikan berat badan agar tidak bertambah terlalu tinggi dan cepat. Untuk memperlambat kenaikan berat badan yang terlalu cepat dan besar saat kehamilan, yaitu dengan memperhatikan asupan makanan dan olahraga. Kurangi makanan yang mengandung tinggi lemak dan tinggi kalori misalnya dengan mengganti kudapan yang biasanya mengandung kandungan gula atau karbohidrat dan lemak yang tinggi menjadi kudapan yang sehat rendah kalori ( air putih daripada minuman manis atau minuman berkarbon, susu skim rendah lemak di bandingkan susu dengan lemak, keju rendah lemak dll). Olahraga yang teratur serta di sesuaikan pada keadaan hamil juga dapat membantu mempertahankan kebugaran dan berat badan yang diinginkan. Lebih baik berkonsultasi dengan dokter atau bidan yang memeriksa Bunda untuk lebih jelasnya sesuai dengan keadaan kehamilan Bunda.