|
|
kista apa hamil anggur???
malem dok...!! saya mau tanya masalah kehamilan anak ke 3 saya yg pertama sudah 11 thun yg ke 2 26 bulan pertama yg saya keluhkan flek hitam kecoklatan yg datang terus menerus setelah haid kurang lebih 2 minggu dan terasa sakit di bawah perut saya pergi ke dokter di USG belum terliat ada janin dokter saran kan saya ke lab untuk tes kehamilan setelah di tes kehamilan ternyata positif saya hamil dan kata dokter nya saya hamil akan tetapi ada kista di sebelah kanan yg saya mau tanyakan apa mungkin kista yg di maksud hamil anggur??? karna di usg tidak nampak janin di rahim saya... mohon penjelasan nya ya dok.. terimakasih ya dok...!!! 20 Sep 2018, 12:03
Dari : ryaneuis434@gmail.com
|
Jawaban
Hi Bunda,
Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.
Kutipan dari artikel yang berjudul " Dampak Kista Pada Bunda Hamil " :Kita kaum hawa pasti takut sekali bila didagnosis adanya kista. Biasanya dokter memberikan obat analgetik atau operasi sebagai tindakan. Lalu bagimana kalau kista itu muncul pada Bunda yang sedang hamil?
Menurut dr. Nugroho Kampono SpOG (K) dari Brawijaya Women & Children Hospital tidak semua kista harus dioperasi. Bila Bunda hamil usia 2-3 minggu dan ditemukan kista sebesar 3-4 cm mungkin itu hanya kista lutein. Kista lutein yaitu kista yang muncul karena indung telur yang bekerja keras untuk menghasilkan hormon supaya kehamilan kuat . Saat kehamilan memasuki usia 8-12 minggu di mana fungsi hormon mulai diambil alih oleh plasenta maka kista itu akan hilang dengan sendirinya. “Itu bukan tumor, itu hanyalah kista yang bersifat fungsional. Kalau fungsinya selesai dia akan hilang.†jelasnya.
Namun, ada juga kista neo plasma (tumbuhan baru) atau biasa disebut tumor jinak. Umumnya ukurannya sekitar 5-6 cm. Dengan ukuran begitu Bunda bisa tetap meneruskan kehamilan bersama kista dan dilakukan operasi setelah Bunda melahirkan. “Kalau dicaesar, bisa sekaligus mengambil kistanya†tuturnya.
Tapi ada kista yang harus diambil tindakan operasi di tengah kehamilan, namanya kista dermoit yaitu kista yang padat (berisi kelenjar, lemak, rambut). Kista dermoit meski ukurannya hanya 5-6 cm bisa menghalangi turunnya kepala bayi sehingga bayi tidak bisa lahir. Untuk kasus ini akan dilakukan orperasi dengan catatan usia kehamilan tidak lebih dan tidak kurang dari 16 minggu, karena pada usia ini fungsi hormon sudah diambil alih oleh plasenta.
Kista bisa berbahaya kalau ia pecah karena terdesak seiring dengan bertambahnya usia kehamilan. Kalau kista pecah akan membahayakan janin dan berujung pada kelahiran bayi premature. Untuk penyebabnya dr. Nugroho mengaku pihak medis belum menemukan apa penyebab pasti munculnya kista.
Tips : Lakukan USG pada 12 minggu pertama kehamilan, selain untuk melihat keadaan janin juga untuk mendeteksi adakah kelainan yang muncul
Berikut ini jawaban Bidan pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " lucun " dengan judul pertanyaan " Pantangan makanan hamil dengan kista " pada Tanya Bidan:makanan apa saja yg dilarang untuk ibu hamil yg punya kista cukup besar .. mohon untuk di jawab dok.. terimakasih:) Bidan menjawab Dear bunda, Makanan yang sebaiknya dihindari adalah makanan yang mengandung bahan pengawet, MSG, alkohol, Junk food, makanan yang terlalu pedas, serta danging ungas yang menggunakan bahan kimia. Sebaiknya jalani pola hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan bergizi, perbanyak buah yang mengandung antioksidan dan perbanyak minum air putih. Dan selalu memeriksakan perkembangan pertumbuhan kista, selain pertumbuhan dan perkembangan janin.
Berikut ini jawaban Dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " mangot masih cinta " dengan judul pertanyaan " Kista di saat kehamilan " pada Tanya Dokter:selamat malam dok, saya mau tanya di saat usia kandungan saya 13 minggu perutbawah sebelah kanan saya mulai terasa sakit ,nyeri dan berkelanjutan perih perih, setelah saya periksa ke dokter kandungan saya positif terkena kista di dalam perut saya ,yang saya mau tanyakan apakah kista mempengarui perkembangan janin saya ??? apakah berbahaya bagi janin saya ?? tolong di jelaskan !! terimkash dok dr. Tanti menjawab Dear Bunda, Apabila anda memiliki kista pada ovarium atau pada kandungan anda, maka anda harus rajin memeriksakan kandungan anda untuk masa kedepannya. Adanya kista belum tentu mengganggu kehamilan apabila ukuran kista tersebut tidak bertambah besar, cara mengetahuinya adalah dengan memeriksakan kandungan anda secara rutin kepada dokter kandungan anda. Apabila kehamilan dengan baik dapat dilalui sampai lahirnya bayi anda, maka perencanaan terhadap kista tersebut dapat di tinjau kembali, berkonsultasilah dengan dokter anda apakah kista tersebut sebaiknya di angkat atau tidak. Penyebab terjadinya kista kemungkinan oleh mekanisme hormonal. Demikian jawaban saya.
Berikut ini jawaban Dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " queenikka " dengan judul pertanyaan " Penyakit Kista ketika hamil " pada Tanya Dokter:Assalamualikum dok, saya hamil 14 minggu, dan saya punya penyakit kista kurang lebih panjangnya hampir 10cm, saya diberi 2 opsi untuk masalah kista pada saat bunda sedang hamil. 1. Kista diangkat pada saat usia kandungan 16-18 minggu karna itu kondisi baby sudah memasuki fase aman untuk di operasi. 2. Kista diangkat pada proses lahiran (sesar) tetapi saya bingung memilih opsi yang mana, karena jika mengangkat kista pada saat hamil kasian babynya. dan jika pada saat proses lahiran berbahaya juga pada masa kemhamilan karena takut kista tersebut pecah dan menyebabkan keguguran. Mohon bantuannya dok. terimakasih dr. Tanti menjawab Dear Bunda, Kehamilan dengan kista kerap terjadi namun banyak juga yang tidak menimbulkan gangguan pada kehamilan itu sendiri. Biasanya akan dipantau ukuran kista selama kehamilan anda. Apabila dokter anda menyarankan untuk dilakukan operasi pada bulan yang sudah ditentukan, anda dapat berdiskusi dengan dokter anda mengenai keadaan anda dan kista itu sendiri. Anda dapat menanyakan apa yang mendasari bahwa harus dilakukan operasi pada kista tersebut, apakah ada keadaan tertentu hingga harus dilaksanakan operasi tersebut, dan juga metode operasi itu sendiri (saat ini kerap dilakukan metode non invansif yang hanya memerlukan sayatan kecil dan menggunakan alat optic untuk melakukan operasi). Apabila anda telah berdiskusi dengan baik, maka anda akan dapat lebih tenang dan baik dalam mengambil keputusan. Demikian jawaban saya.
Link yang disarankan :
Jenis : Artikel
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis :
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Berita
|
Jenis :
|
Jenis :
|
Wa : 0815 1708 4333
|