Hai Bunda, Berkaitan dengan pertanyaan bunda, bunda dapat berkonsultasi dengan dokter live chat pada link :
http://www.infobunda.com/pages/chat/chat.php yang diadakan setiap hari kamis jam 14.00 - 17.00 WIB, tetapi juga bunda akan menemukan beberapa informasi lainnya yang kami sarankan di bawah ini.
Dalam artikel yang saya temukan:
Diare
Perbanyak konsumsi makanan yang mengandung pektin dan gum, kedua jenis serat ini dipercaya mampu menyerap kelebihan air. Contoh makanan yang mengandung kedua serat tersebut, antara lain: saus apel, pisang, nasi putih, oatmeal, roti gandum, dan selai kacang.
Infobunda :
http://www.infobunda.com/artikel/13-Bahan-Makanan-Pereda-Keluhan-Saat-Hamil.html#ixzz2gRZZx7TBPada kasus sebelumnya dokter kami mengatakan:
Diare dapat di sebabkan oleh bakteri dan virus, namun pada umumnya diare disebabkan oleh rota virus dan dapat sembuh dengan sendirinya. Bahaya yang perlu dikhawatirkan adalah keadaan dehidrasi (bila diare tersebut tidak disebabkan oleh infeksi bakteri atau dalam tahap yang parah). Apabila bunda tidak lagi mengalami diare, bunda harus tetap banyak minum untuk mengganti cairan yang hilang ketika diare. Bila rasa mulas terus mengganggu, sebaiknya bunda memeriksakan kepada dokter untuk pemeriksaan dan pemberian terapi yang tepat.
Infobunda :
http://www.infobunda.com/dokter/1314-Diare-pada-ibu-hamil.html#ixzz2gRZeZTcv