SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
2982 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - ambeian pada masa kehamilan


ambeian pada masa kehamilan
q mau bertanya apa penyakit ambeien g q derita akan mengganggu proses persalinanku nanti??
02 Nov 2013, 5:36
Dari : Wahyuni Yusriadin

Jawaban
Hai Bunda, Berkaitan dengan pertanyaan bunda, bunda dapat berkonsultasi dengan dokter live chat pada link : http://www.infobunda.com/pages/chat/chat.php yang diadakan setiap hari kamis jam 14.00 - 17.00 WIB, tetapi juga bunda akan menemukan banyak informasi pada artikel yang kami sarankan di bawah ini.

Dalam artikel yang saya temukan:
Dr. Andon berpesan supaya Bunda jangan terlalu kuat mengejan saat BAB. Biasanya kita mengejan kuat disebabkan feses yang keras. Nah, penting bagi Bunda untuk memperhatikan pola makan supaya BAB tidak keras. Hindari makanan pedas dan berminyak, perbanyak makan buah berserat tinggi dan banyak minum air putih. Hati-hati terhadap makanan yang mengandung zat besi yang tidak diolah khusus. Salah-salah malah merangsang ambeien kambuh lagi.

Salah besar kalau ada yang mengatakan ibu hamil penderita ambeien tidak bisa melahirkan secara normal, jalan keluar si kecil dan ambeien saja sudah berbeda. Tapi menurut dr. Andon, dokter kandungan Bunda harus sabar menangani pasien penderita ambeien karena saat proses melahirkan mungkin saja ambeien juga ikut keluar. Ada baiknya Bunda mulai melakukan senam hamil supaya bisa mengatur napas saat persalinan nanti.
Infobunda : http://www.infobunda.com/pages/articles/artikelshow.php?id=169&catid=4&catname=Kehamilan-dan-Persalinan&title=Berbahayakah-Ambeien-Saat-Hamil?#ixzz2f2fxOtQw

Pada kasus sebelumnya dokter kami mengatakan:
Ambeien atau wasir atau haemorrhoid disebabkan oleh pembesaran vena pada daerah anus. Hal ini dapat disebabkan oleh tingginya tekanan saat mengejan. Selain diobati, yang terpenting dari wasir adalah tindakan pencegahan. Senantiasalah mengkonsumsi sayuran yang tinggi serat (sayur berdaun hijau dan lainnya), sebaiknya tidak menunda jadwal untuk buang air besar (semakin ditunda, kadar air dalam kotoran manusia akan terserap oleh usus sehingga kotoran akan semakin keras dan sulit dikeluarkan), perbanyak asupan air agar tidak terjadi dehidrasi dan mendorong kotoran keluar lebih mudah. Untuk pengobatan, sebaiknya bunda memeriksakan diri pada dokter agar mendapatkan pengobatan yang tepat.

Infobunda : http://www.infobunda.com/pages/tanyadokter/question.php?qid=3591&subjek=Wasir#ixzz2f2gPPFcQ

Atau bunda dapat melihat link saran lainnya yang berkaitan dengan pertanyaan bunda, pada pertanyaan yang sama di fitur helpdesk, yaitu : http://www.infobunda.com/info/1667-bunda-adm.html#ixzz2jeNqWY4t


Wa : 0815 1708 4333