SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
3743 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - buang angin


buang angin
dok, anak sy usia 1 bulan5hari. buang angin/kentut sering sekali dan bersuara kencang. apakah anak sy sdg masuk angin?normalkah dok? trimakasih
22 Dec 2013, 5:21
Dari : Yossie OchieLia Vinaa

Jawaban
Hai Bunda, Berkaitan dengan pertanyaan bunda, bunda dapat berkonsultasi dengan dokter live chat pada link : http://www.infobunda.com/pages/chat/chat.php yang diadakan setiap hari kamis jam 14.00 - 17.00 WIB. Pada kasus sebelumnya berikut jawaban dokter Tanti:
Buang gas (flatulen) dan sendawa (burping) pada bayi merupakan hal yang normal. Hal ini biasanya disebabkan oleh tertelannya angin (angin masuk ke dalam pencernaan karena proses menghisap susu atau bersama makanan ), gas juga di hasilkan oleh proses pencernaan yang normal, proses pencernaan dari susu atau makanan yang tidak sempurna, infeksi pada usus, atau efek samping dari suatu pengobatan atau obat-obatan.
Pada umumnya penyebab buang gas pada bayi tidak ditemukan adanya kelainan di usus, hal ini di anggap normal, buang gas pada bayi dapat mencapai sebanyak 20 kali per hari dan masih dianggap normal. Apabila buang gas disertai rasa nyeri sehingga bayi Anda rewel dan juga diare, segera menemui dokter Anda, mungkin ada infeksi pada saluran cernanya. Saran saya, awasi bayi anda ketika minum susu, pastikan ia tidak menelan udara , bila ia menyusu ASI , pastikan puting susu terhisap dengan benar. Bila menggunakan botol, pastikan posisi botol tegak dan bayi tidak menelan udara ketika menyusui.
Infobunda : http://www.infobunda.com/dokter/532-Bayi-Sering-Buang-Gas.html#ixzz2oHEaoN9U
Link yang disarankan :
Jenis : Tanya Dokter


Wa : 0815 1708 4333