Hai Bunda, Berkaitan dengan pertanyaan bunda, bunda dapat berkonsultasi dengan dokter live chat pada link :
http://www.infobunda.com/pages/chat/chat.php yang diadakan setiap hari kamis jam 14.00 - 17.00 WIB, fasilitas live chat ini sudah dapat digunakan dengan menggunakan android. Tetapi juga bunda akan menemukan beberapa informasi lainnya yang kami sarankan di bawah ini.
Dalam artikel yang saya temukan:
Manfaat USG
Berikut ini beberapa manfaat USG antara lain:
- Untu mengkonfirmasi kehamilan dan mengetahui usia kehamilan.
- Mengetahui jumlah fetus, apakah terdapat 1 atau lebih sehingga dapat diketahui bila ada kehamilan ganda/kembar.
- Mengukur cairan ketuban, bila jumlah cairan ketuban terlalu banyak atau terlalu sedikit dapat menimbulkan masalah.
- Mengetahui bila ada kelainan letak janin.
- Mengetahui bila ada kelainan pada janin, seperti: hidrosefalus, sumbing, syndrome down, dll
- Anda juga bisa mengetahui jenis kelamin bayi
- Mengetahui kondisi plasenta dan menilai bila terjadi masalah seperti plasenta previa dsb.
Pemeriksaan USG biometry janin pada USG pertama biasanya dilakukan pada saat umur kehamilan 7 minggu. USG kedua pada kehamilan 18-22 minggu dan USG ketiga dilakukan pada usia kehamilan 34 minggu. Namun, pada dasarnya USG dapat dilakukan kapan saja selama kehamilan, karena tidak berbahaya bagi calon ibu dan bayi yang dikandungnya.
Infobunda :
http://www.infobunda.com/brt/288-Pemeriksaan-USG-Bagi-Ibu-Hamil.html#ixzz2pEMBWn35