SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
3684 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - Minyak angin


Minyak angin
Bolehkah memakai minyak angin diperut saat hamil
05 Dec 2015, 13:19
Dari : Citra MoetLuphly Inginselalucria

Jawaban
Hi Bunda,
Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.

Berikut ini jawaban dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda "Munika" dengan judul pertanyaan "Amankah Mengoleskan Minyak Kayu Putih pada Ibu Hamil" pada Tanya Dokter: Dear Dok, Saya Bumil umur 28th dan ini kehamilan pertama saya (12 minggu), dan saya suka banget ngolesin minyak kayu putih pada perut dan punggung. Apakah ini ga bahaya buat janin saya? trims
dr. Tanti menjawab:
Dear Bunda Munika, Pada beberapa sumber mengenai minyak kayu putih (Melaleuca leucodendra) di himbau untuk tidak digunakan pada wanita hamil dan menyusui, serta penderita asma. Apabila Anda sangat membutuhkan penggunaan minyak kayu putih, jangan gunakan dalam jumlah banyak karena dapat terserap kedalam kulit dan beredar melalui darah menuju janin Anda. Belum ada penelitian lebih lanjut mengenai efek minyak kayu putih pada janin, namun sebaiknya Anda tidak menggunakan minyak tersebut. Demikian jawaban saya, semoga membantu.

Berikut ini jawaban Bidan pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda "mikaela" dengan judul pertanyaan "balsem atau minyak kayu putih bagi ibu hamil " pada Tanya Bidan: siang dok saya mau bertanya...usia kandungan sayakan sudah mau memasuki 6 bln nyeri pinggang selalu menghampiri saya setiap waktu,lalu ibu sya menganjurkan menggunakan balsem pade bagian punggung saya,dan setelah saya menggunakan balsem rasa nyerinya berkurang dok..pertanyaan saya apakah boleh dan tidak apa apa saya menggunakan balsem ketika hamil dan apakah ada pengaruh untuk bayi saya karena balsem itu panas dok,,itu saja pertanyaan saya dok dan terimakasih :)
Bidan menjawab:
Dear bunda Mikaela,
Saat hamil keluhan nyeri pinggang memang kerap dirasakan para bunda, keluhan ini timbul akibat membesarnya rahim berpengaruh pada pusat gravitasi, peningkatan berat badan dapat mengubah postur tubuh serta memberikan tekanan pada punggung, demikian pula perubahan hormon kehamilan yang dapat melonggarkan sendi dan diseluruh tubuh. Untuk mengurangi keluhan, bunda dapat mengoleskan balsem seperti yang telah bunda lakukan, hal ini aman tidak mempengaruhi janin.
Link yang disarankan :
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Apoteker
Jenis :
Jenis : Forum
Jenis : Forum
Jenis :


Wa : 0815 1708 4333