KELEBIHAN DAN KEKURANGAN KONTRASEPSI HORMONAL
KELEBIHAN DAN KEKURANGAN KONTRASEPSI HORMONAL
Seperti yang telah disampaikan pada artikel sebelumnya, bahwa kontrasepsi hormonal (progesteron) terkadang menimbulkan gangguan pada siklus menstruasi.
Namun untuk lebih jelas mengenai kelebihan dan kekurangan alat kontrasepsi hormonal tersebut, dapat dibaca lebih jelas melalui uraian berikut ini.
PIL KB KOMBINASI
- Sangat efektif bila diminum setiap hari.
- Bila berhenti minum Pil KB dapat terjadi kehamilan.
- Pada bulan-bulan pertama pemakaian mungkin dapat menimbulkan efek samping, seperti mual, perdarahan atau flek diantara masa haid, kenaikan berat badan, atau sakit kepala. Semua gejala ini tidak berbahaya.
- Aman untuk hampir semua wanita karena efek samping jarang terjadi.
- Dapat digunakan wanita berbagai golongan umur, baik yang sudah maupun yang belum mempunyai anak.
- Dapat mencegah penyakit kanker tertentu, kurang darah (akibat kekurangan zat besi), nyeri pada waktu haid dan beberapa kesehatan lain.
SUNTIK KB
- Sangat efektif untuk mencegah kehamilan bila disuntik setiap 1 bulan atau 3 bulan (sesuai dengan jenis suntik KB).
- Gangguan perdarahan biasa terjadi – seperti flek-flek, perdarahan ringan diantara 2 masa haid. Setelah pemakaian satu tahun sering tidak mengalami haid. Kenaikan berat badan juga biasa terjadi atau timbul sakit kepala ringan.
- Dapat digunakan wanita berbagai golongan umur, baik yang sudah maupun yang belum mempunyai anak.
- Bila berhenti memakai cara KB ini, kehamilan dapat segera terjadi.
- Aman digunakan pada masa menyusui, setelah 6 minggu sehabis melahirkan.
- Membantu mencegah kanker rahim; mencegah kehamilan di luar rahim
SUSUK KB
- Tersedia 3 macam susuk KB terdiri dari 1 batang, 2 batang, dan 6 batang.
- 1,2 atau 6 buah batang ini dimasukkan dibawah kulit pada lengan bagian atas.
- Sangat efektif untuk masa 3 tahun (untuk jenis 1 dan 2 batang) dan 5 tahun (untuk jenis 6 batang).
- Bila diinginkan, susuk KB dapat diangkat setiap waktu.
- Segera setelah susuk KB diangkat, wanita dapat hamil.
- Perubahan pola haid masih dalam batas normal – perdarahan ringan diantara masa haid, flek-flek atau tidak haid. Juga timbul sakit kepala ringan.
- Aman digunakan pada masa menyusui, dipasang setelah 6 minggu sehabis melahirkan.
- Membantu mencegah anemia dan kehamilan di luar kandungan.
sumber : bkkbn online
Tolong beritahu kami apa pendapat Anda tentang artikel ini
Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman
|