SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
1620 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Perilaku Sehat Menambah Kekebalan Tubuh

   

Perilaku Sehat Menambah Kekebalan Tubuh



1. Tubuh

Sepanjang hari, wajib memperhatikan kebersihan bagian tubuh ini:

a. Tali Pusar
Tali pusar yang belum lepas bisa menjadi "terowongan" masuknya beragam penyakit ke dalam tubuh bayi, bahkan sampai otak. Untuk membersihkannya, gunakan alkohol 70% sesuai saran dokter. Jaga jangan sampai daerah kulit di sekitarnya teriritasi yang ditandai dengan warna kemerahan, berbau, atau bahkan bernanah.

   b. Alat Kelamin
Alat kelamin harus mendapat perhatian ekstra karena organ ini merupakan saluran keluarnya kotoran dari dalam tubuh. Saat membersihkannya, pastikan feses tidak mencemari alat kelamin. Caranya dengan membersihkannya dari arah depan ke belakang dan bukan sebaliknya.

   c. Anggota Tubuh
Pastikan mata, hidung, dan telinga anak selalu bersih, kering, dan tidak berbau. Begitu juga dengan tangan dan kaki. Meski tidak juga harus selalu "steril." Tak masalah kok,  sesekali anak berinteraksi dengan kotor. Pastikan saja setelah itu, seluruh anggota tubuhnya dibersihkan.

2. Peralatan Makan

Organ pencernaan bayi dan balita masih rentan. Karenanya menjaga kebersihan peralatan makan mereka sangat penting. Sebelum digunakan, botol/cangkir susunya harus direbus dulu. Supaya praktis, ada baiknya memiliki beberapa botol/cangkir sekaligus, sehingga tiap kali diperlukan selalu ada botol cadangan yang bersih dan siap pakai.

3. Bahan Makanan

Masalah makanan anak harus mendapat perhatian ekstra. Meski teknik mengolah makanannya masih terbatas, namun toh pilihan bahannya makin beragam. Pastikan makanan anak diolah dengan benar, direbus sampai matang untuk memastikan bakterinya mati dan sebagainya. Cuci sayur atau buah-buahan yang akan dikonsumsi sampai bersih, lalu bilas dengan air matang.

Artikel Terkait :
Tolong beritahu kami apa pendapat Anda tentang artikel ini


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman