Perut Kecil Meski Hamil TuaPerut Kecil Meski Hamil TuaReaksi hamil setiap wanita berbeda-beda. Ada yang terus menerus mual dan muntah ada yang biasa saja. Begitu juga dengan ukuran perut, ada yang kelihatan besar ada juga yang kecil meskipun usia kehamilannya sama. Apakah ini berarti menandakan pertumbuhan janin bermasalah? Jangan dulu berasumsi demikian. Baca dulu poin-poin di bawah ini untuk mengetahui kebenarannya: 1. Besar kecilnya perut tidak bisa menjadi acuan normal atau tidaknya pertumbuhan janin. Itu artinya perut yang kecil belum tentu akan melahirkan bayi dengan berat badan rendah. 2. Perut yang kecil bisa terjadi karena posisi janin berbaring di bawah, melintang di rahim atau meringkuk di pelvis (panggul). Bisa jadi juga karena Bunda memiliki lapisan perut yang tebal. 3. Untuk mengetahui ada tidaknya gangguan janin, lakukan pemeriksaan kandungan dengan ultrasonografi (USG) secara rutin sesuai anjuran dokter. 4. Perut yang kecil bila pergerakan janin aktif biasanya tidak mengalami gangguan pertumbuhan janin. Bila Bunda merasa pergerakan janin sedikit pada trimester kedua, segera lakukan pemeriksaan. 5. Perut kecil bukan berarti Bunda harus makan sebanyak-banyaknya. Makanlah dengan porsi normal namun pastikan nutrisi Bunda tercukupi setiap harinya. Nah, sekarang Bunda tak perlu ragu lagi. Bila masih bertanya-tanya segera konsul ke dokter kandungan Bunda ya! Tips: - Tetaplah hindari merokok dan tempat yang penuh asap rokok. Hindari stress dan olahraga teratur.
Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman Tweet |
|