SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
1827 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Blog -- Cemilan Sehat Untuk Si Kecil



Blog posted by

Cemilan Sehat Untuk Si Kecil


Blog posted on 12-02-2008
***Sus Marker***
Bahan:
3 butir telur
50 gram tepung terigu
1/2 sendok teh baking powder
garam, merica, biji pala
100 gram jagung, diblender
15 cetakan mufin, olesi mentega
Ragut:
3 sendok makan mentega untuk menumis
50 gram bawang bombay, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
3 sendok makan tepung terigu
100 gram daging giling
50 gram wortel, potong dadu
50 gram buncis, iris halus
150 cc susu cair
garam, merica, gula secukupnya
Cara Membuat:
1. Buat rogutnya. Tumis bawang putih dan bombay hingga harum. Tambahkan terigu. Tumis sampai kecokelatan.
2. Masukkan daging, wortel, dan buncis. Tumis sampai berubah warna. Tuang susu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk. Bubuhi garam, merica, dan gula. Aduk dan masak sampai matang.
3. Kocok telur hingga mengembang. Tambahkan tepung yang diayak bersama baking powder. Aduk rata.
4. Bubuhi garam, merica, dan pala. Tambahkan jagung blender. Aduk perlahan hingga rata.
5. Taruh 2 sendok makan adonan jagung. Isi dengan ragut. Tutup dengan adonan jagung. Taburi keju parut. Oven hingga matang dan kering.

-------------------------------------------------------------
***Bolu Kukus***
Bahan:
4 butir telur
150 gram gula pasir
150 gram tepung terigu
25 gram maizena
1/2 sendok teh baking powder
100 cc santan sedang
100 gram meises cokelat
pewarna merah dan hijau
cetakan bulat ukuran 18 cm, alasi kertas roti, olesi minyak
Cara Membuat:
1. Kocok telur dan gula hingga mengembang. Tambahkan tepung yang diayak bersama maizena, dan baking powder. Aduk rata.
2. Masukkan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Tambahkan meises. Aduk rata. Bagi menjadi tiga bagian.
3. Masing-masing bagian beri warna putih, merah, dan hijau. Aduk rata. Tuang adonan hijau. Kukus selama 10 menit.
4. Tuang adonan merah di atas adonan hijau. Kukus selama 10 menit. Terakhir tuang adonan putih. Kukus selama 20 menit.

------------------------------------------------------------
***Pangsit Goreng***
Bahan:
20 lembar kulit pangsit
150 gram ikan tanpa tulang, giling halus
50 gram tepung kanji
1 butir telur
50 gram keju parut
50 gram wortel serut
50 gram kapri, buang seratnya, iris halus
1 tangkai daun bawang, iris halus
garam dan merica
minyak untuk menggoreng
Cara Membuat:
1. Campur ikan giling bersama tepung kanji, telur, keju, wortel, kapri, dan daun bawang. Bubuhi garam dan merica.
2. Aduk rata. Bagi adonan menjadi 20 bagian. Isi tiap lembar kulit pangsit dengan sebagian adonan.
3. Bungkus dan bentuk seperti permen. Gunting-gunting bagian ujungnya. Goreng dalam minyak panas sedang sampai matang dan kering.


Ditampilkan sebanyak : 2592

Tolong beritahu kami apa pendapat Anda tentang blog ini


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman
 
mama_khansa's blog :