Fathan Rafa Athaya, lahir tanggal 19 Januari 2008 pukul 19.35 WIB di Rumah Sakit Widodo Ngawi Jawa Timur. Tapi kami biasa memanggil namanya Rafa.
Lahir dengan persalinan normal, dengan ditunggui sang nenek (karena ayahnya masih dlm perjalanan Jakarta-Ngawi).
Dengan berat 2,8kg dan panjang 48cm, Rafa keliatan imut & mungil.
Fathan artinya Kemenangan, Rafa artinya Kebahagiaan, Athaya artinya Anugrah dari Allah. Jadi kami mengharapkan agar kelak Rafa menjadi anak yang selalu mendapat kemenangan, kebahagiaan dan anugrah dari Allah. Amin.
Saat ini ( 7 Mei 2008 ), Rafa sudah berumur 3,5 bln. Dengan berat kurang lebih 6 kg, dia keliatan gemuk dan montok. Pipinya yang tembem membuat gemes kalo melihatnya.
Rafa saat ini juga belajar tengkurap, tapi belum bisa. Maklum, dia belum mampu menopang kepalanya. Kadang dia marah kalo' sudah miring, tetapi kepala dan tangannya masih belum bisa diajak kompromi.
Bunda senang sekali melihat perkembangan Rafa dari waktu ke waktu, apalagi sekarang Bunda sudah pindah lokasi kerja dari Ponorogo ke Ngawi, jadi bisa pulang tiap waktu istirahat.
Sayangnya ayah Rafa masih di Jakarta dan pulang ke Ngawi sebulan sekali. Jadi Ayah harus puas melihat perkembangan Rafa dari foto & video yang Bunda buat.
Bunda berharap, Rafa bisa tumbuh sehat dan menjadi anak yang pintar yang dapat membuat bangga orangtua, agama dan negara.
Aminnnnnn.
Edit blog
Ditampilkan sebanyak : 3564