TIGA MASA WANITA
Kepada Wanita (kecil, sedang, besar, anak, remaja, ibu, nenek, dsb) saya punya catatan kecil dulu nasehat dari ayah tercinta.
Ingat-ingat wahai kaum wanita di dunia, kalian punya tiga masa yaitu :
1. Masa Anak-anak dan Remaja, dimasa ini kalian ada di pangkuan & di bawah bimbingan orangtua, maka patuhlah kepada kedua orangtuamu. Berbaktilah kepada orangtua dengan sebaik-baiknya. Usahakan kalian dapat mikul duwur lan mendem jero untuk kedua orangtuamu artinya kalian harus dapat membawa nama, harkat, martabat orangtuamu dengan baik supaya terhormat di mata dunia dan umum. Sembunyikan dan selamatkan segala kekurangan dan keburukan orangtuamu. Jika kalian ingin yang baik mencita-citakan sesuatu maka berusahalah dan minta do'a yang mustajab dari Ayahmu, sebab untuk kebaikan do'a yang mustajab adalah do'a ayah. Sedanglkan do'a mustajab untuk kejelekan/hal buruk maka do'a yang mustajab adalah do'a dari ibumu, maka jangan sampai kalian berbuat tidak baik kepada ibumu dan jangan sampai ibumu mengeluarkan do'a yang jelek. Jika kalian mencita-citakan masuk surga, maka berbaktilah kepada ibu sebeb surga ada di telapak kaki ibumu. Ridho Allah SWT dipengaruhi ridho dari ibu dan orangtuamu.
2. Masa Dewasa, pada masa ini kalian ada di tangan suami. Berbakti dan Patuhlah suamimu, cermati setiap kata suamimu sebab setiap kata itu pasti ada niat dan maksud serta ada tindak lanjutnya atau akan ada sangsi yang akan diberikan oleh suamimu jika kalian tidak patuh. Turuti setiap ajakan & kata baiknya dan tolaklah kata dan ajakan jeleknya dengan bijak sangtun, lembut, ramah, dan bijaksana. Usahakan suamimu jangan sampai marah. Janganlah kalian berkata kasar kepada suamimu apalagi sampai kalian marah kepada suamimu, oh celaka sekali jika ada istri yang sering marah kepada suami, apalagi menuduh berbuat yang tidak baik. Wanita yang seperti ini akan sulit masuk surga, sebab surga istri ada di bawah telapak kaki suami. Bagi istri Ridho Allah SWT dipengaruhi oleh ridho suami.
3. Masa Tua, jika kalian masih hidup dan di tinggal suami, maka pada masa ini kalian di bawah naungan anak-anak yang kalian lahirkan atau anak-anak yang kalian angkat atau anak-anak yang kalian asuh.
berbahagialah Wanita yang dapat melewati 3 masa itu dengan baik dan sempurna. Niscaya kalian termasuk anak yang sholehah dan jaminan surga dari Tuhanmu, jika kalian punya ber Iman, islam, dan Ihsan.
Demikian semoga menjadi renungan dan pedoman bagi rekan-rekan wanita Indonesia.
Edit blog
Ditampilkan sebanyak : 1927