SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
2435 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Blog -- kehamilan 7 bulan



Blog posted by

kehamilan 7 bulan


Blog posted on 24-06-2010
bahagia sudah pasti kualami... rasa bahagia belum mampu kuungkapkan, karena aku juga tidak tahu apa rasa bahagia itu, tapi yang pasti senyum terus menerus... 7 bulan alias 28 minggu sudah hampir kulewati, besok sudah usia 29 minggu kehamilanku.. semua bunda yang mengalami pasti demikian halnya. perubahan pasti banyak sekali kualami, tepatnya di usia 7 bukan ini.. setelah kuperhatikan mmmm mulai dari bentuk tubuh saja yah..



tubuh >> kelihatan lebih berisi,lengan tidak terlalu besar,kaki tidak bengkak,payudara membesar dengan puting yang mulai hitam,perut pasti tambah besarrr,bersyukur sepatu/sandal tidak harus ganti masih tetap sebelum hamil... hanya pakaian yang wajib beli karena sudah sempit,hehehe... leher khususnya belakang mulai rada gelap,ketiak juga mulai rada gelap,kadang muncul aroma tidak enak dari ektiak (padahal sudah sering mandi),muka lebih ceria... lalu satu hal yang harus dihindari yaitu mulai rada malas berbuat apa-apa...hehehehe...



sekarang aktivitas si bayi dalam perut >>> terkadang perut seperti ditarik2, lalu kalau diajak mengobrol akan ada reaksi halus dan kencang (tidak tahu sedang melakukan apa di dalam),kadang perut terasa kencang kalau sudah kencang diajak bicara sambil menyanyi dan bergurau karena kadang sakit juga,dengan elusan kasih sayang..gerakan bayi semakin aktif,tidak ada jam tertentu jam berapa bayi bergerak...(hebat yah Tuhan).



emosi bumil>>>jauh lebih ceria dari sebelumnya,mampu mengotrol keadaan,lebih percaya diri,lebih memikirkan bagaimana pertemuan dengan bayi kelak (melahirkan,memandikannya,dll). dalam hal makan,ini yang agak berbeda... karena aku nafsu makan sangat berkurang, nasi cukup 5-6 sendok sudah kenyang tapi jadi mudah lapar dan harus makan lagi (kalau tidak bayi akan menendang terus,hehehe). lebih suka daging ayam, telur, dan sayur... padahal sebelumnya usia kehamilan 4-6 sangat doyan ikan dan telur..

dan tidak tahu, apakah karena kehamilan sudah besar, sekarang jadi malas, tidur jauh lebih susah (kanan kiri tidak nyaman), pengennya buang air kecil terus... wah benar2 menyenangkan kehamilan itu, walaupun kadang bingung juga si bayi sedang apa yah didalam koq perut bunda ditarik2?!? hehehehehe..





love u anak kami, pipi-bunda


Ditampilkan sebanyak : 3258

Tolong beritahu kami apa pendapat Anda tentang blog ini


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman
 
tirta_sari's blog :