SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
2139 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Blog -- KELAHIRAN KENZIE MY 1ST SON



Blog posted by

(0)

KELAHIRAN KENZIE MY 1ST SON


Blog posted on 27-06-2011
Asalam bunda semua.....



Amazing moment.....

Hari selasa, 21 juni 2011 JAM 08:05 wib alhamdulilah telah lahir anak pertama kami seorang bayi laki-laki yang kami beri nama KENZIE ABQORY KUSTARTO... hpl kenzie masih 2 minggu lagi yaitu tanggal 5 juli 2011... hari selasa tersebut harusnya aku kontrol ke dokter untuk periksa rutin ke dokter kandungan dan usia kandunganku hari itu sudah pas 38 minggu... ternyata hari itulah waktunya kenzie lahir...



selasa dini hari tepatnya jam 02:45 air ketuban pecah, awalnya aku mengira itu air pipis biasa... aku cebok tapi masih keluaran air... aku sempet baca buku untuk mengetahui cairan apa itu... ternyata itu cairan ketuban dan aku sempet panik, aku sms dokter tapi dokter belum balas... setelah aku yakin itu cairan ketuban akhirnya aku bilang ke suami bhwa air ketubanku pecah... suami panik dan sms dokter aku bilang tenang aza nunggu balesan sms dari dokter harus bagaimana... syukur sekali ibuku dan kakaku yg laki2 dari bandung sudah datang hari senin subuh jam 5... akhirnya aku kasih tahu ibu n ibu bilang tenang jangan panik n bangunin kakakku... tepat waktu adzan subuh berkumandang dokter balas sms n beliau menyuruh aku segera ke klinik... akhirnya aku bersiap diri dan menyempatkan untuk mandi air hangat supaya lebih rileks dan shalat subuh dulu... setelah selesai beres2 barang bawaan dan semuanya kami meluncur menuju klinik bersalin khadijah yang perjalanannya memakan waktu sekitar 15 menit dan kebetulan jalanan ga terlalu ramai sehingga mudah dan lancar...



setelah sampai RB. Khadijah aku langsung disuruh ke kamar bersalin dan di diperiksa pembukaan berapa... ternyata sudah pembukaan 2 tapi aku belum merasakan kontraksi sama sekali... 2 minggu sebelumnya aku periksa ke dokter kandungan untuk mengetahui posisi bayiku ternyata waktu itu posisinya sungsang... dokter menjelaskan bahwa aku berkemungkinan besar menjalani proses persalinan dengan cara cesar karena bayi sudah besar dan posisi bokong di bawah, waktu itu perkiraan dokter berat bayiku 3,2 kg... sehingga kalau di paksakan normal beresiko apalagi nafasku pendek (ga bisa napas panjang)... ketika pemeriksaan pembukaan itu satu bidan menyatakan kepala di bawah(aku seneng banget dan langsung bilang aku pengen melahirkan normal) tapi bidan satunya biahwa lang ga ini bokong yang dibawah... akhirnya dokter datang dan bilang bilang masih bokong yang dibawah... akhirnya keputusan terbaik adalah dengan sectio cesaria (cesar).... karena di Rumah Bersalin tidak memiliki fasilitas Cesar, aku dirujuk untuk melakukan cesar di RSKIA Sadewa (Semar) dengan pimpinan operasi dokter yang selama ini memeriksa kehamilanku... akhirnya aku naik ambulance bersama ibuku.... naik ambulance pertama kali dengan kecepatan tinggi membuatku malah tambah tegang sehingga tekanan darahku naik terus.... sesampainya di Sadewa aku langsung masuk kamar bersalin di cek urine, di infus dan disuntik serta disiapkan untuk operasi cesar... operasinya direncanakan pukul 07:30.... jantungku benar-benar ga karuan dan tekanan darahku naik terus, 130, 140 dan ga tahu kenapa aku menangis teru dan terus... akhirnya jam 07:40 aku dibawa ke ruang operasi suamiku n ibuku dan kakaklu manabahkan dan menyemangati tapi aku malah tambah tegang dan tambah sedih... pikiranku ga karuan intinya aku takut di suntik, takut lihat peralatan operasi aku benar-benar takut mendengar kata operasi... sangat takut..... aku cium tangan suamiku dan ibuku sambil nangis dan pikiranku bilang operasi itu meenakutkan bagaimana kalau operasinya gagal atau terjadi sesuatu pada bayiku.... namun aku mencoba hypnobirthing dan menanamkan afirmasi bahwa aku dan bayiku akan sehat dan baik-baik saja... tapi keteganganku mengalahkan semuanya.... tekanan darahku naik terus sampai 150/90 dan entah berapa lagi dokter ga mau nyebutin tekanan darahku dia bilang tenang bentar ko operasi cesar.... aku dibius lokal, kakiku mulai mti rasa lunglai dan lemah dokter menyuruh aku mengangkat kaki tapi aku ga bisa dan menyuruh yg lainnya dan akhirnya dokter anestesi memastikan bius sudah sempurna dan operasi cesar pun dimulai tepat jam 07.55... alhamdulilah operasinya berjalan lancar dan bayi mungilku seorang bayi laki-laki lahir ke dunia tepat jam 08:05 dengan sehat, selamat dan sempurna lengkap tidak kurang suatu apapun.... hilang semua kecemasan, ketegangan dan kehawatiran.... tapi, aku hanya bisa menyaksikan bayiku sebentar saja, perawat anak hanya bilang ini bayinya bu, lihat ya bayi laki-laki... jam 08:30 semuanya selesai bekas operasi cesar sudah dijahit dan aku dibawa keluar ruangan operasi... tapi aku belum bisa bertemu dan melihat bayiku karena dia harus masuk inkubator untuk dihangatkan dan suhunya disesuaikan dengan suhu tubuh ketika dalam rahim..... setelah operasi  aku belum diperbolehkan duduk dan harus tidur telentang selama 24 jam dan belum diperbolehkan untuk makan padat sebelum keluar kentut.... aku menanti bayiku dibawa ke kamar perawatan sementara dan aku minta rawat gabung dan imd... rasanya lamaaaaa banget aku mau bertemu bayiku... akhirnya siang tepat jam 14:00 bayiku dibawa masuk ke ruangan.... amazing banget aku melihat bayiku dari sudut mataku karena aku belum bisa miring kiri ataupun kanan... ibuku yang memperlihatkan bayiku... lucuuuu banget dari mulai mata, hidung, telinga dan tubuhnya semuanya menggemaskan dan membuat aku dan suamiku tambah bersyukur dan berbahagia.... finally i have a handsome baby.... malam jam 22:15 aku dikembalikan ke rumah bersalin khadijah karena dokterku praktek di kliniknya sendiri dan aku diharuskan di rawat disana.... rasa sakit seakan hilang ketika aku mencoba menyusu walaupun belum keluar air susunya... hari ke dua awalnya aku bertahan untuk imd tapi asiku belum keluar juga aku panik dan bingung... palagi di hari ke dua bayiku kena demam dan dehidrasi sehingga akhirnya aku harus meminumkan sufor pada bayiku walau berat hati.... tapi aku menggunakan sendok tidak dot... hari ke 4 tepatnya jam 10:00 aku pulang ke rumah dan inilah kehidupan baru dengan keluarga kecilku, aku, suamiku dan bayiku.... sebenarnya sih sampai saat ini masih ada keluarga besar dari suami dan keluargaku... hehehehehhehehehhe... aku benar-benar bahagia dan bersyukur..... sekarang saatnya memulai kehidupan baru yang menyenangkan, membahagiakan dan penuh makna... disinilah tanggung jawab kami dimulai untuk mendidik, membesarkan, memberikannya pendidikan, melihatnya tumbuh sehat dan baik.... a new life start in here ^_^



Terima kasih nfo bunda karena selalu memberikan informasi up to date untuk kehamilanku sehingga kehamilanku berjalan dengan menyenangkan dan membahagiakan ^_^








Edit blog
Ditampilkan sebanyak : 1605
Anda tidak diperbolehkan untuk kirim komentar di blog anda.....
's blog :