Berikut ada beberapa mainan lain yang sebaiknya dihindari untuk diberikan kepada anak-anak berdasarkan National Safe Kids Campaign:
1. Mainan yang kecil dan bisa dilepas,
karena bagian-bagian kecil tersebut bisa tertelan oleh anak-anak dan bahaya untuk anak dibawah usia 3 tahun.Mainan dengan ujung yang tajam, karena bagian tersebut bisa melukai anak maupun orang lain disekitarnya.
2. Mainan yang menghasilkan suara yang keras,
mainan ini seperti senjata atau perekam suara yang suaranya keras karena bisa merusak sistem pendengaran anak.
3. Mainan elektrik,
hindari mainan yang menggunakan elemen listrik untuk anak di bawah usia 8 tahun karena berisiko terbakar dan anak belum terlalu mengerti.
4. Mainan cat warna yang berbahaya,
khususnya jika zat warna tersebut mengandung zat kimia yang bisa menyebabkan kerusakan pada otak, ginjal dan sistem saraf anak.
5. Mainan dengan tali yang panjang, karena bisa berbahaya dan anak bisa tercekik.
“Sebaiknya tidak mencampur mainan untuk anak yang lebih tua dengan mainan anak yang masih kecil, karena jika anak yang lebih kecil belum bisa memahami cara menggunakan maianan kakaknya akan berakibat merugikan sang anak,”
Berikan mainan yang sesuai dengan umur sang anak, sehingga anak mengerti bagaimana cara menggunakannya dan menghindari kecelakaan yang timbul.
Sumber : detik
Ditampilkan sebanyak : 1185