SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
2233 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Blog -- Bangkitkan Kualitas Generasi Bangsa dengan ASI Eksklusif



Blog posted by

Bangkitkan Kualitas Generasi Bangsa dengan ASI Eksklusif


Blog posted on 22-05-2012
 ASI adalah cairan ajaib yang dianugerahkan Allah SWT kepada semua bayi yang lahir di dunia ini. Itu artinya ASI adalah hak setiap anak yang terlahir ke dunia. Bunda adalah orang yang diamanahkan untuk memberikan ASI kepada buah hati tercintanya.


Semangat untuk memberikan ASI eksklusif sangat dipengaruhi oleh niat dari bunda sendiri dan di dukung oleh lingkungan sekitar. Sayang sekali, seringkali niat tulus seorang bunda untuk memberika ASI eksklusif kepada buah hatinya, kadang terhalang oleh lingkungan sekitar yang masih kurang paham dengan pentingnya ASI eksklusif bagi buah hati.



Pemberian ASI eksklusif selama enam bulan dirasa sangat berat bagi sebagian bunda karena tidak adanya dukungan dari lingkungan sekitar seperti nenek si bayi, suami dan kerabat terdekat lainnya. Atau bahkan karena kurangnya rasa percaya diri seorang bunda dengan jumlah ASI yang diproduksi sehingga merasa bahwa ASI-nya tidak cukup untuk bayinya. 



Pertama yang harus diketahui adalah manfaat ASI bagi anak dan bunda :





  1. Kolostrum adalah cairan ASI yang pertama kali keluar, sangat penting bagi daya tahan tubuh bayi karena mengandung zat antibodi.

  2. ASI merupakan makanan terbaik bagi bayi untuk 6 bulan pertama, karena nutrisi yang lengkap dan mudah dicerna oleh pencernaan bayi.

  3. Bayi yang diberikan ASI eksklusif 6 bulan akan memiliki pencernaan yang lebih kuat.

  4. Meningkatkan ikatan batin antara bunda dan anak karena saat menyusui terjadi kontak langsung.

  5. Menurut penelitian, anak yang mengkonsumsi ASI memiliki tingkat kecerdasan yang lebih dibandingkan yang tidak mengkonsumsi ASI.




Oleh karena manfaat yang begitu besar, maka kita harus memberikan dukungan kepada para bunda agar dapat memberikan ASI eksklusif selama 6 bulan kepada bayinya. Tentu saja pemberian ASI tidak sampai 6 bulan saja. Bunda tetap harus memberikan ASI kepada buah hatinya sampai dua tahun. Sehingga dapat tercetak generasi penerus bangsa yang sehat, cerdas dan kuat.



Jika semua orang sudah sadar akan pentingnya ASI, maka tercetak generasi bangsa yang sehat, cerdas dan kuat tak kan mustahil. Kualitas generasi penerus bangsa ini akan meningkat dan tentu saja jika anak-anak bangsa ini sehat dan cerdas maka tak khayal lagi bangsa kita bangkit menjadi bangsa yang lebih maju dan kuat.

Dengan semangat hari Kebangkitan Nasional, bangkitkan pula kesadaran akan pemberian ASI kepada anak Indonesia.



Ayo bunda berikan ASImu pada bayimu!!!










Ditampilkan sebanyak : 1054

Tolong beritahu kami apa pendapat Anda tentang blog ini


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman
 
bunda.tika's blog :