Baby cologne merupakan salah satu kosmetika untuk bayi yang akhir-akhir ini sering menjadi pilihan banyak bunda untuk digunakan oleh bayinya.
Dahulu, baby cologne ini masih asing digunakan para bunda yang memiliki bayi. Hal itu karena masyarakat berpikiran bahwa baby cologne ini tidak ada gunanya dan tidak bermanfaat sama sekali bagi si bayi. Sebenarnya manfaat dari baby cologne yang utama untuk si bayi adalah untuk membuat bayi menjadi wangi karena tidak mungkin bayi dipakaiakan minyak wangi yang dipakai orang dewasa. Hal itu karena apabila bayi anda pakaian minyak wangi yang anda pakai maka dijamin kulit bayi anda langsung terjadi iritasi karena memang dengan kulit bayi yang masih sensitif tidak boleh dipakaikan zat yang mengandung kandungan sangat berat.
Baby cologne ini sangat jarang dipakai oleh masyarakat beberapa tahun yang lalu karena kebanyakan masyarakat menganggap baby cologne ini hanya bisa bermanfaat untuk membuat tubuh bayi menjadi wangi. Dan wangi yang ada di tubuh bayi tersebut menurut masyarakat sudah bisa diwakilkan dengan adanya bedak bayi yang dimana memang sudah memiliki bau yang wangi dengan cirikhasnya. Jadi masyarakat tidak ingin membuat bayi-nya wangi dengan menggunakan dua kosmetika sekaligus. Hal itu berpengaruh juga kepada penghematan biaya yang dikeluarkan.
Namun anggapan dari kebanyakan masyarakat tersebut salah besar karena bau harum dan wangi yang terdapat di bedak bayi tersebut tidak menyehatkan bagi si bayi tersendiri. Bukan bau harumnya yang tidak sehat bagi si bayi, namun kandungan di dalam bedak bayi yang menyebabkan bau harus tersebut yang tidak sehat bagi kulit si bayi. Kandungan tersebut dapat menyebabkan kulit bayi menjadi iritasi. Untuk itu dalam memilih bedak bayi, pastikan anda memilih bedak yang tidak terdapat bau wangi sama sekali ataupun terdapat bau wangi dan tidak sangat terasa. Anda para bunda jangan terlena dengan bau harum dan wangi yang ada di dalam bedak bayi, karena sekali lagi itu tidak menyehatkan bagi kulit bayi anda.
Namun kandungan bau harum yang terdapat di bedak bayi tersebut berbeda dengan kandungan bau harum yang terdapat di baby cologne. Hal itu karena baby cologne merupakan kosmetik bayi yang khusus digunakan untuk pewangi bagi si bayi, maka kandungan di dalamnya jelas aman digunakan untuk si bayi. Selain dapat mewangikan bayi, ternyata manfaat baby cologne ini sangatlah banyak untuk bayi anda. Untuk mengetahuinya anda bisa melihat dalam manfaat baby cologne untuk bayi di bawah ini.
Manfaat Baby Cologne
- Memberikan perawatan yang terbaik untuk bayi
Dengan adanya baby cologne ini tidak hanya dapat membuat bayi anda menjadi wangi dan harum, namun bisa memberikan perawatan yang terbaik bagi bayi anda. Hal itu karena saat memakaikan baby cologne ini sebaiknya disertai dengan pijatan-pijatan yang sangat lembut untuk si bayi. Hal itu berguna untuk melancarkan jalannya darah dan membuat bayi menjadi sehat.
- Membuat bayi menjadi lembut
Dengan adanya baby cologne ini maka akan membuat kulit anda menjadi lembab secara terus-menerus. Dengan kulit bayi yang lembab tersebut maka kulit bayi anda akan tampak putih bersih dan tentunya menjadikan kulit bayi anda tetap lembut.
- Membiasakan bayi untuk hidup bersih dan wangi
Dengan pemakaian baby cologne secara terus menerus akan membuat bayi anda hafal dengan wanginya baby cologne tersebut. Dan hal itu akan melatih si bayi untuk selalu hidup bersih dan wangi karena jika sudah sering badannya wangi maka apabila tidak wangi bayi tersebut akan merasa sangat risih dan tidak nyaman.
Begitulah beberapa manfaat yang bisa bayi anda dapatkan dari pemakaian baby cologne. Hal yang harus anda ketahui bahwa kandungan yang ada di dalam baby cologne ini tidak berbahaya sama sekali bagi bayi anda dan anda tidak perlu takut akan kerusakan kulit bayi anda karena pemakaian baby cologne ini.
Ditampilkan sebanyak : 1705