|
|
hamil atau tidak
dok saya mau tanya kmrn sya priksa k bidan knp bidan nya bilang janinny blom kpegang ya dok pdahal kan terakhir haidny tgl 9 feb trus maretny q gak haid dok....tp d tespek q garis dua dok tolong penjelasannya dok trima kasij 29 Mar 2017, 0:52
Dari : Selvia Agustinawati
|
Jawaban
Hi Bunda, Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.
Kutipan dari artikel yang berjudul "Hal-hal Penting di Trimester Pertama " :Pada trimester pertama kehamilan, belum terlihat perubahan fisik yang signifikan. Tetapi hormon yang berubah mulai mempengaruhi aktivitas Bunda. Berikut hal penting yang perlu Bunda ketahui selama trimester pertama:
1. Trimester pertama ada dalam rentang 0-13 minggu kehamilan. Bunda menjadi mudah lelah, mual, tidak nafsu makan, rasa sedih yang tiba-tiba datang tanpa alasan yang jelas.
2. Keluhan mual (morning sickness) terjadi karena meningkatnya hormon estrogen dan progesteron yang meningkat. Kondisi ini mempengaruhi fungsi-fungsi organ tubuh Bunda. Minum rebusan jahe dapat mengurangi rasa mual.
3. Pada trimester pertama organ-organ janin yang mengatur seluruh sistem tubuh akan terbentuk. Rangka janin juga akan lengkap secara keseluruhan pada trimester ini. Konsumsi asam folat untuk membantu penyempurnaan organ-organ janin Bunda.
4. Selama kehamilan terutama di trimester pertama jangan mengonsumsi daging mentah termasuk daging setengah matang seperti sate atau steak.
5. Beberapa wanita mengalami 'mens' saat trimester pertama. Sebenarnya ini bukanlah darah menstruasi. Terkadang darah keluar saat proses penempelan janin ke dinding rahim. Hal ini normal selama darah tidak terlalu banyak. Jika ragu, hubungi dokter Bunda.
6. Mendekati akhir trimester pertama seluruh jemari tangan dan sudah terbentuk. Plasenta sudah mulai berfungsi meski belum sempurna. Dokter dapat mendeteksi apakah ada kelainan atau tidak mulai dari trimester pertama.
Masih ada info lain tentang trimester pertama kehamilan Bunda. Minggu depan Infobunda masih akan membahasnya. Semoga kehamilan Bunda sehat terus ya!
Berikut ini jawaban Dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " salmah_putri " dengan judul pertanyaan "Hasil test pack VS hasil USG " pada Tanya Dokter: Dok, hpht sya tgl 27 okt 2015. Pada tgl 25 nov 2015, sya tespek. Karna memang siklus sya biasanya maju 3 hari. Ketika tespek muncul garis 2, yg satu agak samar tapi jelas terlihat garis. Sya dan suami memutuskan untuk pergi ke dokter. Tetapi setelah usg dan transvaginal belum terlihat apa apa. Kata dokter, kehamilan baru 4 minggu jadi belum terlihat apa apa. Kemudian hari selanjut nya saya tespek kembali sampai 3 hari berturut turut dan garis nya makin sini makin jelas dok. Menurut dokter bagaimana? Apakah saya hamil? dr. Tanti menjawab Dear Bunda, Untuk memakai urine HCG test pack di sarankan pada waktu pagi hari (kadar urine terkonsentrasi) ,2 minggu setelah hubungan intim dengan harapan apabila terjadi pembuahan pada saat itu, kadar HCG telah dapat di deteksi dengan urine test pack. Meskipun tergolong akurat, urine HCG test pack dapat memberikan hasil positif palsu apabila penggunaannya tidak sesuai dengan petunjuk pemakaian atau anda sedang mengkonsumsi obat-obatan tertentu (terutama obat-obatan yang mengandung hormon). USG juga dapat dipakai untuk mendeteksi kehamilan meskipun ada keterbatasan seperti ketebalan kulit ataupun posisi yang belum memungkinkan terlihatnya hasil yang diharapkan. Kedua metode ini termasuk akurat dalam menentukan kehamilan, namun dengan menggunakan urine test akan mempermudah test awal yang dapat anda lakukan sendiri. Mengenai hasil test pack yang terlihat samar ada beberapa pendapat bahwa kadar HCG pada urine Anda masih sangat sedikit meskipun telah terjadi kehamilan. Disarankan untuk mengulang kembali pemeriksaan beberapa minggu ke depan. Sembari menunggu waktu pengulangan pemeriksaan tetap perhatikan asupan nutrisi Bunda teritama asam folat dan vitamin, mineral lainnya.
Link yang disarankan :
Jenis : Artikel
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Berita
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Apoteker
|
Jenis :
|
Jenis :
|
Wa : 0815 1708 4333
|