SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
2101 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - kehamilan


kehamilan
solusi untuk oligospermia dan hasil hsg nya paratuba collection bilateral ( kontras keluar tuba tapi mengantong
06 Apr 2017, 9:11
Dari : Gogreenshop Madiun

Jawaban
Hi Bunda,

Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.

Kutipan dari artikel yang berjudul "Macam-Macam Gangguan Sperma" :
2. Oligospermia
Oligospermia atau dikenal juga dengan Oligozoospermia adalah gangguan di mana jumlah sel sperma dalam air mani sangat sedikit. Normalnya terdapat 20 juta sel sperma dalam 1 ml sperma. Bila seorang pria memiliki sel sperma kurang dari angka tersebut maka dapat dikatakan menderita Oligospermia. Penyebabnya bisa karena kesehatan, lingkungan dan gaya hidup.


Kutipan dari artikel yang berjudul "Vitamin E untuk Meningkatkan Kesuburan" :
Salah satu penyebab ketidaksuburan pada pria dikarenakan adanya kerusakan DNA pada sperma. Vitamin E terbukti mampu menjaga kesehatan sperma dengan melindungi membran sperma dari kerusakan akibat oksidasi. Selain itu, mengonsumsi vitamin E dapat meningkatkan produksi enzim yang berpengaruh pada hormon-hormon kunci pembentukan sperma. Sama hal-nya pada pria, pada wanita vitamin E juga berperan penting untuk melindungi sel telur dari radikal bebas yang dapat mempengaruhi kualitas sel telur. Tetapi kebanyakan orang menganggap vitamin E sebagai suplemen kesuburan untuk pria.

Makanan ber-vitamin E
Demi alasan praktis, sekarang ini banyak vitamin E yang dijual dalam bentuk kapsul, pil atau tablet. Tetapi alangkah baiknya bila kita mendapatkannya dari bahan makanan yang alami. Vitamin E banyak terdapat pada sayur-sayuran seperti salada, buncis, asparagus, kecambah (tauge), buah-buahan seperti pisang, stroberi, produk susu, mentega, telur, sereal, daging, unggas, kacang-kacangan, minyak biji gandum, minyak kedelai, dan minyak jagung.
Vitamin E lebih banyak terdapat pada makanan segar yang belum diolah. Karena bila salah mengolahnya seperti memasaknya dengan suhu yang tinggi, vitamin E akan menguap dan rusak.


Berikut ini jawaban apoteker pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda "Sofie Husein" dengan judul pertanyaan "Oligo Astheno Teratozoospermia..." pada Tanya Apoteker: Siang bu,
Suplemen apa untuk penderita oligiasthenoteratozoospremia, mohon bantuannya

Rachel, S.Farm, Apt menjawab
Dear Bunda Sofie,
Terima kasih atas pertanyannya.

Oligo-spermia adalah kondisi dimana jumlah spermatozoa pada semen dibwah jumlah normal. Asthenozoo-spermia adalah kondisi dimana terdapat penurunan motilitas dari sperma.Terato-spermia adalah kondisi dimana sperma memiliki morfologi yang tidak normal.

Penanganan dari oligiasthenoteratozoospremia cukup kompleks dan membutuhkan dokter yang sesuai. Pada beberapa situasi mungkin membutuhkan operasi dan penanganan medis lainnya untuk meningkatkan konsentrasi sperma, seperti penggunaan terapi hormon, antibiotik dan operasi koreksi jika diperlukan.

Saya sarankan untuk berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan terapi yang sesuai dengan kondisi.
Demikian jawaban dari saya, semoga dapat membantu bunda.
Terima kasih


Link yang disarankan :
Jenis : Artikel
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Berita
Jenis : Berita
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Apoteker
Jenis : Artikel
Jenis : Tanya Apoteker
Jenis : Artikel


Wa : 0815 1708 4333