SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
3612 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - Masa subur setelah partus


Masa subur setelah partus
hallo dok, saya ingin bertanya. Kapan ya waktu masa subur setelah partus?dan kapan sebaiknya KB setelah partus?. Jika menggunakan KB alami sebaiknya kapan waktu yang tepat berhubungan agar tidak terjadi pembuhaan?Maaf byk pertanyaannya dok. Tks
17 May 2017, 9:50
Dari : Elsye Minar Sinambela

Jawaban
Hi Bunda,
Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.


Kutipan dari artikel yang berjudul " Kontrasepsi untuk Ibu Menyusui " :Bunda ingin menunda kehamilan pasca melahirkan? Segeralah menggunakan kontrasepsi. Pilih kontrasepsi yang tepat untuk Ibu Menyusui (Busui).

Sekedar informasi, Infobunda pernah membahas tentang kontrasepsi alami bila Bunda memberikan Air Susu Ibu (ASI) secara eksklusif. Tetapi mungkin Bunda masih merasa kuatir ‘kebobolan’ bila hanya mengandalkan KB alami. Untuk Bunda yang ingin menggunakan alat kontrasepsi pasca melahirkan, berikut ulasannya.

Kontrasepsi Hormonal
Ada dua jenis kontrasepsi hormonal, yakni estrogen dan progesteron.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) merekomendasikan sebaiknya Busui tidak menggunakan jenis kontrasepsi hormonal yang mengandung estrogen. Karena hormon estrogen dapat mempengaruhi kualitas dan produksi ASI. Bila Bunda memberikan Asi eksklusif, setidaknya paling sedikit enam bulan Bunda jangan menggunakan kontrasepsi jens ini.

Bagaimana dengan kontrasepsi hormonal yang mengandung progesteron?

Sebelum dilakukan penelitian, banyak pihak yang mengkuatirkan hormon progesteron bisa berdampak negatif pada hati dan ginjal bayi. Namun, setelah dilakukan penelitian, hal itu tidak terbukti. Meski aman, WHO menganjurkan kontrasepsi hormon progesteron ini diberikan setelah enam minggu pasca melahirkan karena pola produksi ASI masih dibentuk dalam enam minggu tersebut. Penggunaan KB hormonal progesteron berdampak pada pola menstruasi. Pola menstruasi bisa menjadi tidak teratur, bisa tidak menstruasi atau hanya flek dalam waktu yang cukup lama.

IUD
KB IUD adalah kontrasepsi Intra Uterine Device (IUD) berbentuk T berbahan plastik yang lentur, dengan tali di ujung bagian bawah. Ujung tali ini dimasukkan dalam rahim untuk mencegah sperma bertemu sel telur sehingga kehamilan tidak akan terjadi. KB jenis IUD ini ada yang mengandung hormon ada yang tidak.

IUD tidak mempengaruhi kualitas dan produksi ASI, untuk itu aman bagi Bunda yang menyusui si kecil. Bukan hanya itu, KB IUD tidak memiliki efek samping yang berlebihan. Beberapa Bunda mengaku merasa mulas tetapi tidak terlalu hebat. Efek samping lainnya seperti timbul flek, dan keputihan. Tetapi itu tidak selalu terjadi.

Nah, Bunda sudah tahu KB jenis apa saja yang aman selama masa menyusui. Jangan lupa konsultasikan dengan dokter KB jenis mana yang benar-benar cocok untuk Bunda.


Berikut ini jawaban Bidan pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " Adhe Virzha Al Ayyubi " dengan judul pertanyaan " KB 3 BULAN, malemnya berhubungan " pada Tanya Bidan:saya baru menggunakan kb.. kb yang salah pilih suntik 3 bulan..rnsaya haid pada tanggal 9 oktober dan selesai haid pada tanggal 17 oktober dan saya lgsung kb..rnpagi saya kb.. malam saya berhubungan kira" bisa hamil apa tidak yahh.. was was nich takut hamil..

Bidan menjawab
Dear Bunda Adhe Virzha,
Biasanya KB suntik diberikan 7 hari pertama periode menstruasi, atau 6 minggu pasca melahirkan. Suntik Kb 3 bulan efektif mencegah kehamilan untuk periode 13 minggu. Apabila bunda baru melakukan suntik KB pertama kali ( pada 7 hari pertama periode menstruasi ) atau suntikan rutin dan dilakukan tepat pada jadwal yang telat ditetapkan, maka kemungkinan untuk hamil sangat kecil.


Berikut ini jawaban Dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " seftia kusumaningsih " dengan judul pertanyaan " kapan waktu yang tepat untuk kontrasepsi setelah bersalin " pada Tanya Dokter: Dok,tgl 11 feb 2013 sya melahirkan secara normal,skrng sya sdh selesai nifas dan sudah mendapat menstruasi dah sudah bersih,rencana sya akan menggunakan KB pil,yg ingin sy tanyakan kapan waktu yg tepat utk mulai KB? Sya tunggu jawabanya Trima kasih Dok

dr. Tanti menjawab
Dear Bunda,
Bagi ibu yang menyusui sebaiknya menggunakan pil KB laktasi (pil KB khusus untuk ibu menyusui, mengandung hormon progestin atau progesteron) , KB suntik 3 bulan (depo), KB IUD (spiral) ataupun kondom (bagi suami). Menggunakan alat kontrasepsi sebaiknya segera mungkin terutama setelah Bunda mengalami siklus menstruasi yang normal. Konsultasikan dengan Bidan atau dokter untuk menggunakan alat kontrasepsi yang sesuai (termasuk pengecekan tekanan darah).

Link yang disarankan :
Jenis :
Jenis :
Jenis :
Jenis :
Jenis : Forum
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis :


Wa : 0815 1708 4333