|
|
siklus haid pasca melahirkan
selamat siang dok.. saya melahirkan Bulan desember 2016 dan baru pertama kali haid di Bulan juni kemaren tgl 10 sampai sekarang belum haid lagi. karena saya belum kb saya khawatir kemudian saya coba testpek ternyata hasilnya negatif. kira kira kenapa ya dok kok telat bgt apa siklus haid saya mash belum teratur??? terima Kasih dok saya tunggu jawabannya. 21 Jul 2017, 2:58
Dari : Ekha Fatmawati
|
Jawaban
Hi Bunda, Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.
Kutipan dari artikel yang berjudul " Siklus Menstruasi Pasca Melahirkan " :Pasca melahirkan siklus menstruasi Bunda tidak teratur? Terkadang sebulan bisa menstruasi dua kali dan dalam tempo yang lama, terkadang tidak menstruasi sama sekali. Atau bahkan ada yang belum menstruasi hingga si kecil berusia 1,5 tahun. Hal ini tidak jarang membuat Bunda kuatir dan merasa ada sesuatu yang tidak normal. Jangan kuatir,Bun. Yuk, simak artikel berikut.
Penyebab tidak teratur Sebelum kita mencari tahu solusinya kita perlu tahu apa yang menyebabkan menstruasi tidak teratur pasca melahirkan. Menstruasi tidak teratur pasca melahirkan disebabkan beberapa faktor: 1. Perdarahan pasca melahirkan Sebenarnya perdarahan ini bukanlah darah menstruasi. Darah yang keluar ini adalah darah yang tersisa dari perdarahan yang terjadi di dalam rahim. Darah ini akan berkurang dan hilang perlahan setelah 4-5 minggu. 2. Fisik dan mental Setelah melahirkan fisik dan mental Bunda mungkin terlalu lelah. Ditambah lagi kesibukan mengurus si kecil yang membuat Bunda sulit beristirahat. Bunda bisa stress. Hal ini mempengaruhi siklus menstruasi Bunda. Peran Ayah sangat diperlukan dalam kondisi ini supaya fisik dan mental Bunda perlahan kembali pulih. 3. Menyusui Pada saat menyusui tubuh memproduksi hormon proklatin. Hormon prolaktin berfungsi untuk meningkatkan kelenjar hipofisis supaya Air Susu Ibu (ASI) berproduksi lebih banyak. Proses ini menekan ovulasi sehingga membuat siklus menstruasi tidak teratur.
Solusi Siklus mentruasi yang tidak teratur saat ini hanya bersifat sementara dan itu semua normal. Jadi, Bunda tidak perlu mengonsumsi obat-obatan yang tidak perlu. Diet seimbang dengan nutrisi lengkap setiap hari, olahraga ringan, banyak minum air putih, jus buah dan sayur, istirahat dan tidur yang cukup dapat menghindarkan Bunda dari stress yang bisa mempengaruhi siklus menstruasi Bunda.
Nah, Bunda tidak perlu kuatir lagi. Karena terganggunya siklus menstruasi ini dialami hampir semua wanita pasca melahirkan. Bila Bunda ragu, Bunda bisa berkonsultasi dengan dokter kandungan Bunda.
Tips: Konsumsi suplemen asam folat sebagai penunjang nutrisi tambahan Bunda pasca melahirkan dan selama menyusui.
Berikut ini jawaban Bidan pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda "Randi Sukmana" dengan judul pertanyaan "Telat haid setelah melahirkan " pada Tanya Bidan:malem dok sya mau tanya .ank saya kan baru umur 5 bulan .saya mau kb tapi ngu mens dulu dan sampe sekarang saya blum mens kenapa ya dok tolong penjels an nya trimakasih Bidan menjawab Dear bunda Randi Sukmana, Apakah saat ini bunda masih memberikan ASI secara eksklusif ? Pada bunda yang memberikan ASI secara eksklusif, siklus haid biasanya akan kembali sedini mungkin 6-8 minggu pasca melahirkan, akan tetapi adapula 6 bulan hingga 1 tahun pasca melahirkan. Menyusui merupakan salah satu faktor yang memainkan peran dalam menentukan periode haid, karena saat menyusui hormon prolaktin ( merangsang produksi ASI ) menekan ovulasi, prolaktin juga menyebabkan menstruasi menjadi tidak teratur.
Berikut ini jawaban Dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " tymtam " dengan judul pertanyaan " siklus haid pasca melahirkan " pada Tanya Dokter: mau tanya dok apakah siklus haid setelah melahirkan pada wanita yang tidak menyusui biasanya telat atau tidak..saya sudah melahirkan dari 4bln lalu tp smpe skrg blm juga dapat menstruasi..apakah ini normal atau tidak..makasih dok dr. Tanti menjawab Dear Bunda, Setelah masa nifas, siklus menstruasi akan kembali normal meskipun dalam masa yang berbeda-beda pada masing-masing individu. Bila menyusui ASI secara eksklusif, maka siklus menstruasi dapat terganggu karena pengaruh hormonal. Bila Bunda mengalami gangguan siklus menstruasi setelah melahirkan dan tidak menyusui ASI, dapat memeriksakan diri pada dokter kandungan.
Link yang disarankan :
Jenis : Artikel
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis :
|
Jenis :
|
Jenis :
|
Jenis : Forum
|
Wa : 0815 1708 4333
|