SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
2510 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - imunisasi


imunisasi
selamat malam dok..saya mau menanyakan soal imunisasi..apakah imunisasi bcg itu di suntik ny selalu di tangan kanan...soal ny kemren ank saya yng baru berumur 3 minggu kan mau imunisasi bcg..tp di suntik ny di paha dok..trus kl bcg itu kn pasti membekas y dok..kl seandai ny g membekas..apakah harus suntik imunisasi ulang lg dok..mohon penjelasan ny dok..terima kasih...
05 Sep 2017, 12:37
Dari : Atik Girlz

Jawaban
Hi Bunda,
Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.


Kutipan dari artikel yang berjudul " Berbahayakah Bisul Setelah Vaksin BCG? " :Banyak Bunda cemas dan panik saat bekas suntikan BCG di kulit si kecil bengkak dan memerah. "Aduh, jangan-jangan anakku kena infeksi.", kira-kira seperti itu keluhan para Bunda. Yuk, cari informasi lebih tentang imunisasi BCG. Ketahui poin-poin pentingnya di bawah ini:

1. Imunisasi BCG (Bacille Calmette-Guerin) adalah vaksin yang diberikan untuk mencegah infeksi TB (Tuberkolosis), seperti TB selaput otak, TB tulang, dan TB milier yang dapat menyebar ke seluruh paru-paru dan tubuh. Bayi paling mudah terkena TB, untuk itu disarankan vaksin BCG diberikan sedini mungkin.

2.Indonesia termasuk negara endemis TB dan merupakan salah satu negara dengan penderita TB tertinggi. Untuk itu pemerintah mewajibkan pemberian vaksin BCG.

3.Tuberkolosis disebabkan kuman Mycobacterium Tubercolosis dan mudah sekali menular. Cara penularannya melalui droplet, yaitu butiran air di udara yang terbawa keluar saat penderita batuk, bernapas atau bersin.

4.Pemberian vaksin BCG diberikan 1 kali dan disuntikkan sekitar usia anak baru lahir hingga 3 bulan. Pemberian vaksin BCG tidak perlu diulang.

5.Untuk bayi lebih dari usia 3 bulan, sebelum dilakukan pemberian vaksin BCG harus dilakukan tes tuberkulin atau tes Mantoux terlebih dahulu untuk mengetahui apakah si kecil sudah terjangkit kuman tuberkolosis atau belum.

6.Biasanya sekitar 6 minggu setelah vaksin, di area bekas suntikan akan muncul bisul berisi nanah yang lama kelamaan akan pecah. Bisul inilah yang seringkali membuat para orangtua resah. Jangan kuatir, meski tampak mengerikan bisul ini bukan pertanda infeksi.

7.Mengapa bisa muncul bisul? Vaksin BCG diberikan di kulit, istilahnya adalah intradermal atau intrakutan. Penyuntikan yang dilakukan di kulit bisa menimbulkan bisul dan kemerahan. Setelah pecah bisul akan kering dengan sendirinya dan menimbulkan bekas kecil yang dapat hilang seiring dengan bertambahnya usia.

8.Ada juga bekas suntikan BCG yang tidak menimbulkan bisul. Meski tidak menimbulkan bisul bukan berarti vaksin BCG tidak bekerja. Si kecil tetap akan terproteksi dari TB setelah ia diberi vaksin.

9.Vaksin BCG disuntikkan di lengan kanan atas. Tetapi ada juga petugas medis yang memberikan vaksin di paha.

10.Karena bekas suntikan akan menimbulkan tanda, beberapa orangtua meminta petugas medis untuk memberikannya di paha. Tetapi biasanya menyuntikkan vaksin di paha lebih sulit mengingat kulit paha lebih tebal daripada lengan.

Untuk mencegah si kecil terkena infeksi TB, segeralah berikan vaksin BCG pada anak Bunda.

Tips:
-Jangan memencet atau mengeluarkan bisul yang muncul. Bisul akan sembuh dengan sendirinya. Jangan lupa jaga kebersihan dan rawatlah lukanya dengan baik hingga sembuh.


Berikut ini jawaban Bidan pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " uthien " dengan judul pertanyaan " Infeksi pd imunisasi BCG " pada Tanya Bidan:Sore ibu bidan,
Saya mau tanya anak saya berumur 5 bln.pd umur 3 bln kemarin dia baru di imunisasi BCG ( ada keterlambatan imunisasi krn batuk pilek pd saat itu ).Sampai dgn saat ini bekas suntikan BCG tersebut seperti bisul tp besar.yang sy ingin tanyakan,apakah penyebab bisul itu bisa membesar? apakah imunisasi BCG tidak berhasil? sy ty bidan yg menyuntik pd saat imunisasi menurut beliau itu adalah infeksi.sy mau tanyakan apa penyebab infeksi tsb? apa bnr bisa terjadi dr jarum suntik bekas?,dan apa obat utk bisul tsb.trims

Bidan menjawab
Dear bunda Uthien Bethony,
Imunisasi BCG umumnya diberikan pada saat bayi berusia 1 - 2 bulan. Bila diberikan pada saat bayi berusia lebih dari 3 - 4 bulan idealnya dilakukan test manthuk dulu untuk memastikan bayi belum terkena TBC.

Ciri imunisasi BCG yang berhasil adalah pada daerah penyuntikan akan terlihat kulit yg melindungi dan terjadinya bisul kecil yang kadang bernanah pada 2 bulan pasca penyuntikan.

Infeksi dapat terjadi bila perawatan luka pada pasca pecahnya bisul tidak steril.

Bila benjolan membesar lebih dari normal serta bernanah sebaiknya diberikan antibiotik dan salep.
Demikianlah jawaban dari saya, semoga membantu.


Berikut ini jawaban Dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " indie.smart " dengan judul pertanyaan " Imunisasi BCG tidak berbekas " pada Tanya Dokter:Dear dokter, saya memiliki anak berusia 4bulan. dulu saat imunisasi BCG tidak membekas atau sering dibilang tidak jadi.apakah perlu diulang??apa artinya??apa akibatnya seandainya tidak diulang??trimakasih sebelumnya

dr. Tanti menjawab
Dear Bunda,
Setelah diberikan imunisasi BCG, akan timbul bekas luka parut pada daerah penyuntikan. Namun, ada juga terjadi hal seperti tidak menimbulnya benjolan ataupun bekas parut. Tidak perlu khawatir karena vaksin telah masuk ke dalam tubuh dan menimbulkan antibody meskipun tidak menunjukkan reaksi dan jaringan parut. Bunda dapat berkonsultasi dengan dokter speisalis anak untuk hal ini sesuai dengan kondisi anak Bunda.


Link yang disarankan :
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis :
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis :
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter


Wa : 0815 1708 4333