|
|
Gula anggur
Dok, boleh kah saya memberi gula anggur pada aair putih anak saya yg berumur 15bulan? 03 Nov 2017, 4:20
Dari : Rika Avry
|
Jawaban
Hi Bunda, Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.
Kutipan dari artikel yang berjudul " Makanan Yang Sebaiknya Dihindari Si Kecil " :Setiap orang tua pasti selalu ingin memberikan yang terbaik untuk sang buah hati, termasuk dalam hal pemberian makanan. Bahkan seringkali Bunda disibukkan dengan kegiatan memilih menu bergizi untuk si kecil. Tapi tahukah Bunda...? Ternyata... ada beberapa makanan dan minuman yang belum boleh dikonsumsi oleh si kecil pada usia tertentu.
Berikut ini kami berikan beberapa contoh makanan yang sebaiknya tidak diberikan pada si kecil (dilihat berdasarkan usianya) : Usia 0-6 bulan Pada usia ini sebaiknya hindari memberikan makanan lain pada si kecil karena berdasarkan anjuran kesehatan, umumnya saat usia 0-6 bulan si kecil hanya diberi ASI atau susu formula saja. Usia 6-12 bulan * Jus buah yang rasanya asam, seperti jeruk lemon dan jeruk nipis. * Telur * Bumbu masak atau penambah cita rasa, seperti garam, gula, kecap, madu dan bahan pemanis lainnya * Kacang dan biji-bijian, termasuk selai kacang * Gandum, barley, havermout dan produk olahannya (roti dan sereal) yang mengandung gluten * Kerang-kerangan * Susu sapi segar Usia 12-36 bulan * Makanan diet atau makanan yang rendah lemak * Garam dan gula digunakan seminimal mungkin * Makanan-makanan penyebab alergi * Makanan yang bisa membuat si kecil tersedak
Seperti biasa... untuk lebih jelasnya, sebaiknya Bunda berkonsultasi dengan dokter terkait. Jadi... bisa disesuaikan dengan keadaan kesehatan dan kebutuhan perkembangan si kecil.
Berikut ini jawaban Dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " kica " dengan judul pertanyaan " Kebutuhan Gula pada anak " pada Tanya Dokter:Dok,,anak saya berumur 2 tahun,alhamdulillah tergolong sangat sehat,sekarang saat siang hari dia tak mau minum susu(minum tetapi sangat kurang)tetapi sudah mulai mau makan khususnya nasi plus sayur bayam karena dirasa manis mungkin(makannya habis lumayan),yang jadi pertanyaan saya : apakah klo saya masak makanan untuk dia memakai gula (kira" setengah sendok makan)setiap saya memasak bisa brakibat buruk pada kesehatannya (seperti diabet ato gigi yg keropos) mohon jawabannya dok, terima kasih dr. Tanti menjawab Dear Bunda, Menurut AHA (American Heart Association) kecukupan kalori bagi anak usia pre school adalah 1200-1400 kalori per hari, maka kebutuhan gula sekitar 4 sendok teh per hari (1 sendok teh adalah 1/3 sendok makan atau 5 mililiter cairan, ukuran sendok Amerika). Pada usia 4-8 tahun 1600 kalori per hari , membutuhkan gula sekitar 3 sendok teh per hari, sedangkan usia remaja membutuhkan 1800-2000 kalori per hari akan membutuhkan gula sebanyak 5-8 sendok teh perhari. Untuk mengurangi resiko diabetes, obesitas dan timbulnya karies pada gigi, kombinasikan makanan sehat serta olah raga dengan baik. Perlu di ingat bahwa tiap makanan akan mempunyai kadar gula per sajian, apabila anda memberikan makanan tambahan atau snack, perhatikan kadar gula per sajian tersebut. Lebih baik memberikan juice buah segar tanpa gula daripada minuman ber soda atau juice buah dalam kemasan. Bukan berarti makanan alami tidak mengandung gula, namun selain gula, makanan alami juga mengandung serat serta berbagai macam vitamin yang di butuhkan oleh tubuh. Demikian jawaban saya.
Link yang disarankan :
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis :
|
Jenis : Forum
|
Jenis : Artikel
|
Wa : 0815 1708 4333
|