SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
5009 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - masa subur


masa subur
saya bulan januari &febuari mens tanggal 7 dokter,saya dh telat 3 hari tp di tespek negatif.siang saya mens tgl 10 maret apa ini normal dokter?soal saya dh prnh keguguran hamil diluar kandungan indung telur saya di buang satu.berapa thn saya hamil lagi dokter?11 bulan saya ga hamil dokter apa solusinya?
10 Mar 2018, 15:29
Dari : Zuzu Cynthia Veronika

Jawaban
Hi Bunda,
Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.


Kutipan dari artikel yang berjudul " Kenali penyakit PCOS " :Bunda pernah mendengar istilah PCOS? PCOS adalah Polycystic Ovary Syndrome atau sindrom polikistik ovarium. PCOS ini adalah gangguan kesuburan pada wanita akibat banyaknya kista kecil yang ada pada indung telur. Penyebab utama PCOS adalah ketidak seimbangan hormonal dalam tubuh. Yuk kenali si PCOS ini:

1. Bila divonis PCOS tangani dan obatilah secara serius untuk mencegah timbulnya penyakit lain seperti jantung dan diabetes.

2. Gejala yang terlihat salah satunya adalah pembengkakan indung telur. Bengkaknya indung telur karena adanya cairan sel telur yang belum matang dalam kantung-kantung kecil di indung telur.

3. Bila mengalami gangguan menstruasi, seperti terlambat mens lebih dari seminggu bahkan sebulan (namun tidak hamil) atau mens berlangsung lama hingga 35 hari, segeralah periksa ke dokter. Penanganan dini akan lebih baik bila ternyata divonis PCOS.

4. Salah satu penyebab PCOS dikarenakan faktor keturunan. Bila keluarga Bunda memiliki riwayat PCOS, saat menemukan gejala-gejala di atas segeralah memeriksakan kandungan Bunda.

5. Penderita PCOS bukan tidak mungkin hamil. Tetapi perlu dilakukan pengobatan untuk meningkatkan kesempatan hamil. Biasanya dokter akan memberikan obat-obatan untuk membantu ovulasi.

Nah Bunda, bila Bunda menderita PCOS jangan lantas putus asa untuk hamil. Sebagai upaya pencegahan dan pengobatan PCOS, terapkanlah gaya hidup sehat. Diet rendah karbohidrat, hindari asap rokok dan olahraga rutin sangat dianjurkan.


Berikut ini jawaban Bidan pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " Alriyanthy MaRia Makagiantang " dengan judul pertanyaan " Ingin hamil pasca keguguran berulang " pada Tanya Bidan:Selamat Pagi Bunda.
Bunda mau tanya, saya kan pernah keguguran 2x,, apa ada resiko saya bisa hamil lagi??
Lalu saya sudah 2bulan ini belum menstruasi, tapi belum ada tanda" kehamilan.
Terima kasih

Bidan menjawab
Dear bunda Alriyanthy Maria Makagiantang,
Pada bunda yang pernah mengalami keguguran, memiliki resiko lebih tinggi mengalam keguguran berulang yang disebut RPL ( Recurret Pregnancy Loss ). Bunda yang pernah mengalami keguguran sekali, resiko kehamilan berikutnya mengalami keguguran meningkat sekitar 6 persen. Jika sudah 2 kali keguguran, untuk keguguran ketiga kalinya akan meningkat sekitar 15 sampai 20 persen. Dan pada kehamilan ke 4 akan meningkat lebih dari 30 persen. Pada PRL, penyebab keguguran harus dicari agar lebih mudah ditangani pada kehamilan berikutnya. Apakah keguguran terjadi dibawah 10 minggu atau diatas 10 minggu. Selain pemeriksaan bentuk rahim, kekentalan darah, hormon tiroid dan kencing manis pada bunda juga harus di periksa.


Berikut ini jawaban Dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda " silvioktaviani@rocketmail.com " dengan judul pertanyaan " Penyumbatan Indung Telur saat Promil " pada Tanya Dokter: siang dok..... mohon balasan infonya ya dok.. saya sudah 2tahun menikah belum punya momongan... kta dokter kandungan ada penyumbatan indung telur dok... bagaimana cara mengobati penyumbatan itu dok?? terimakasih..

dr. Tanti menjawab
Dear Bunda,
Saya tidak tahu benar apa yang terjadi pada kasus Bunda, namun akan memberikan contoh yang umumnya terjadi dan mengalami "perlengketan atau penyumbatan" seperti pada daerah tuba falopi yang berfungsi sebagai saluran yang dilewati oleh sel telur dari ovarium menuju rahim. Bila pada suatu ketika saluran ini mengalami infeksi ataupun adanya kista, sehingga terjadi penyumbatan atau perlengketan, akan menyulitkan sel telur dalam perjalanannya menuju rahim. Setiap kasus dapat berbeda penyebab dan cara penangannya, dapat diusulkan pelaksanaan pemeriksaan penunjang seperti pemeriksaan HSG (Hysterosalpingography) yaitu pemeriksaan radiologi untuk melihat keadaan tuba, ovarium dan rahim dengan menggunakan cairan kontrast, sehingga dapat menilai keadaan saluran tuba tersebut.
Semoga jawaban saya dapat membantu Bunda.

Link yang disarankan :
Jenis : Artikel
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis :
Jenis :
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis :
Jenis :
Jenis :
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel


Wa : 0815 1708 4333