SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
1906 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - kesehatan ibu


kesehatan ibu
dokter saya mau tanya.kemarin haid terakhir saya tgl 11 september tapi sampai sekarang belum haid lagi saya coba tes ternyata negatif kemarin waktu haid bulan september kemarin banyak banget saya coba usg tidak ada suatu penyakit .rahim saya dinyatakan sehat .gimana dokter .kenapa tes saya negatif? terimakasih dokter.(ibu dewi. jakarta)
26 Oct 2013, 0:20
Dari : Sulistyo Wati

Jawaban
Hai Bunda, Berkaitan dengan pertanyaan bunda, bunda dapat berkonsultasi dengan dokter live chat pada link : http://www.infobunda.com/pages/chat/chat.php yang diadakan setiap hari kamis jam 14.00 - 17.00 WIB, tetapi juga bunda akan menemukan banyak informasi dalam artikel yang kami sarankan di bawah ini.

Dalam artikel yang saya temukan:
Menstruasi adalah serangkaian perubahan tubuh seorang wanita untuk mempersiapkan kehamilan. Setiap bulannya uterus tumbuh menjadi lapisan baru (endometrium) yang siap dibuahi. Ketika sel telur tidak dibuahi maka ia akan keluar dan ini yang dinamakan menstruasi. Perempuan mulai mengalami menstruasi antara usia 11 hingga 14 tahun dan berhenti saat menopause sekitar usia 50-an.

Untuk mengetahui apakah siklus menstruasi Bunda teratur atau tidak tentunya kita harus tahu bagaimana siklus menstruasi yang teratur. Rata-rata siklus yang teratur adalah 28 hari. Dihitung dari hari pertama menstruasi hingga hari pertama menstruasi berikutnya.


Infobunda : http://www.infobunda.com/pages/articles/artikelshow.php?id=352&catid=7&catname=Kesehatan-Keluarga&title=Mengapa-Siklus-Menstruasi-Terganggu#ixzz2dAKf0Lo7

Dalam kasus sebelumnya dokter kami mengatakan:
Telatnya menstruasi tidak selalu berarti adanya kehamilan, dapat juga disebabkan oleh keadaan hormonal anda yang tidak stabil. Bila anda mengalami keluhan sesak pada perut bawah dan sering berkemih, tanda seperti ini dapat juga menuntun pada keadaan infeksi saluran kemih.
Pemeriksaan USG tidak hanya bertujuan untuk memonitor kehamilan, namun juga dilakukan untuk tujuan lain sesuai indikasi pemeriksaan. Saran saya, periksakan keadaan anda kepada dokter umum, mengingat test urin anda adalah negatif dan anda dapat memberitahukan tanda yang anda rasakan pada daerah perut bawah, apabila dokter anda menganjurkan untuk dilaksanakan pemeriksaan USG maka anda dapat melaksanakan pemeriksaan tersebut.
Infobunda : http://www.infobunda.com/pages/tanyadokter/question.php?qid=221&subjek=Positif-Hamil-atau-Tidak?#ixzz2dAFTmGqC

Dalam kasus sebelumnya bidan kami mengatakan:
Bila sampai saat ini haid tak kunjung datang, bunda dapat melakukan tespack ulang pada saat 2 mgg setelah haid. Bila hasil tespack tetap menunjukkan hasil negatif, kemungkinan bunda berada pada kondisi Oligomenore ( siklus haid lebih panjang dari biasa, lebih dari 35 hari dan kurang dari 3 bulan ), Oligomenore disebabkan karena ketidak seimbangan hormon, faktor fisik ( kelelahan ), faktor psikis ( sterss ).
Saran saya bila 3x siklus haid terlewati, segera temui dokter Obgyn untuk memastikan kondisi kesehatan bunda yang sebanarnya.
Infobunda : http://www.infobunda.com/pages/newforum/posts.php?topic=19228&start=0&topik=telat-8-hari-tapi-tp---&forum=Diskusi-Bersama-Bidan#ixzz2dAKrb8Tg

Atau bunda dapat melihat link saran lainnya yang berkaitan dengan pertanyaan bunda, pada pertanyaan yang sama di fitur helpdesk, yaitu : http://www.infobunda.com/info/1629-telat-haid-2-bulan-tp-negatif.html#ixzz2i4DHUMrR ATAU link : http://www.infobunda.com/info/2016-tanya-test-kehamilan.html#ixzz2idN8S4po


Wa : 0815 1708 4333