Hai Bunda, Berkaitan dengan pertanyaan bunda, bunda dapat berkonsultasi dengan dokter live chat pada link :
http://www.infobunda.com/pages/chat/chat.php yang diadakan setiap hari kamis jam 14.00 - 17.00 WIB, fasilitas live chat ini sudah dapat digunakan dengan menggunakan android. Tetapi juga bunda akan menemukan beberapa informasi lainnya yang kami sarankan di bawah ini.
Dalam artikel yang saya temukan:
Mengapa ASI saya lebih encer dari ASI teman?
Tidak perlu dikhawatirkan. Kekentalan ASI setiap Bunda memang berbeda-beda, apalagi ASI perah yang Bunda bisa lihat sendiri kumpulan lemaknya. ASI encer atau pun kental kualitasnya sama bagusnya. Bahkan ASI masih tetap bagus bila Bunda kurang nutrisi sekali pun. Namun, disarankan Bunda makan makanan yang bergizi supaya asupan nutrisi Bunda tetap tercukupi.
Infobunda :
http://www.infobunda.com/artikel/394-Berbagai-Pertanyaan-Seputar-ASI-(Part-I).html#ixzz2rCYyAt8ZPada kasus sebelumnya dokter kami mengatakan:
ASI lebih unggul dalam berbagai macam hal daripada susu formula, salah satunya adalah rasanya yang berubah-ubah sesuai dengan makanan yang bunda makan sehari-hari. Maka itu banyaklah makan-makanan yang bergizi seperti sauran dan buah-buahan, agar ASI anda selalu mengandung nutrisi tinggi dan rasa serta aroma yang baik dan nantinya anak anda tidak akan terlalu sulit dalam beradaptasi dengan makanan ketika ia mencapai usia pemberian makanan PASI.
ASI mengandung komposisi sebagai berikut yang mempengaruhi kekentalan dan rasa pada ASI tersebut:
1. LAKTOSA
merupakan jenis karbohidrat utama dalam ASI yang berperan penting sebagai sumber energi . Selain itu laktosa juga akan diolah menjadi glukosa dan galaktosa yang berperan dalam perkembangan sistem syaraf.
Zat gizi ini membantu penyerapan kalsium dan magnesium di masa pertumbuhan bayi.
2. LEMAK
merupakan zat gizi terbesar kedua di ASI dan menjadi sumber energi utama bayi serta berperan dalam pengaturan suhu tubuh bayi. Lemak di ASI mengandung komponen asam lemak esensial yaitu: asam linoleat dan asam alda linolenat yang akan diolah oleh tubuh bayi menjadi AA dan DHA. AA dan DHA sangat penting untuk perkembangan otak bayi.
3. OLIGOSAKARIDA
merupakan komponen bioaktif di ASI yang berfungsi sebagai prebiotik karena terbukti meningkatkan jumlah bakteri sehat yang secara alami hidup dalam sistem pencernaan bayi.
4. PROTEIN
Komponen dasar dari protein adalah asam amino, berfungsi sebagai pembentuk struktur otak. Beberapa jenis asam amino tertentu, yaitu taurin, triptofan, dan fenilalanin merupakan senyawa yang berperan dalam proses ingatan.
Tetap susukan ASi pada anak anda, dan bila memungkinkan, simpan susu ASI anda dan bekukan dalam lemari es bila anda berada jauh dari bayi anda.
Infobunda :
http://www.infobunda.com/dokter/1529-Rasa-ASI-asin-dan-kental.html#ixzz2rCZ7S300