SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
4808 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - mau tanya dok...


mau tanya dok...
siang dok sy mau tanya dong... sy kan sedang hamil 12minggu 5hari apakah minum es n makanan indomie n bakso tuh bisa mengganggu kandungan ny dok.. mohon infonya ? trims
24 Feb 2014, 7:11
Dari : Liez Nurmaya

Jawaban
Hai Bunda, Berkaitan dengan pertanyaan bunda, bunda dapat berkonsultasi dengan dokter live chat pada link : http://www.infobunda.com/pages/chat/chat.php yang diadakan setiap hari kamis jam 14.00 - 17.00 WIB, fasilitas live chat ini sudah dapat digunakan dengan menggunakan android. Tetapi juga bunda akan menemukan beberapa informasi lainnya yang kami sarankan di bawah ini.

Dalam artikel yang saya temukan:
Minum air es bayi menjadi besar
Berat bayi ditentukan beberapa faktor, di antaranya ras, gaya hidup dan kadar gula yang meningkat (Diabetes mellitus). Jika dihubungkan dengan es, maka komponen gula dalam es the manis atau es sirup, dll inilah yang bisa membuat bayi besar.
http://www.infobunda.com/pages/articles/artikelshow.php?id=180

Pada kasus sebelumnya dokter kami mengatakan:
Bayi besar (macrosomia baby) biasanya disebabkan oleh beberapa faktor yaitu; kehamilan dengan diabetes atau ibu yang menderita diabetes, factor genetic, kenaikan berat badan yang terlalu besar pada ibu hamil. Apabila seorang ibu hamil mengkonsumsi es beserta syrup manis misalnya dan memiliki faktor-faktor tesebut, kemungkinan besar dapat terjadi bayi besar.
Namun pada umumnya mengkonsumsi es dengan kejadian terjadinya bayi besar adalah tidak berhubungan.
http://www.infobunda.com/pages/tanyadokter/question.php?qid=911

Pada kasus sebelumnya bidan kami mengatakan:
Konsumsi mie instan sebaiknya dikurangi, akan lebih baik lagi bila dapat dihindari selama masa kehamilan, karena mie instan umumnya selain mengandung bahan pengawet juga mengandung MSG yang cukup besar. Konsumsi MSG yang terlampau sering diduga akan mengganggu pertumbuhan saraf janin dan menjadi pemicu penyakit gangguan saraf ketika anak lahir.
Makanan yang dilarang selama hamil adalah yang mengandung kafein, alkohol, makanan yang dimasak setengah matang atau di bakar, lalapan mentah, makanan yang banyak mengandung bahan pengawet dan MSG.
http://www.infobunda.com/pages/newforum/posts.php?topic=19534
Link yang disarankan :
Jenis : Artikel
Jenis : Artikel
Jenis : Tanya Dokter


Wa : 0815 1708 4333