Hai Bunda, Berkaitan dengan pertanyaan bunda, bunda dapat berkonsultasi dengan dokter live chat pada link :
http://www.infobunda.com/pages/chat/chat.php yang diadakan setiap hari kamis jam 14.00 - 17.00 WIB, fasilitas live chat ini sudah dapat digunakan dengan menggunakan android. Tetapi juga bunda akan menemukan beberapa informasi lainnya yang kami sarankan di bawah ini.
Dalam artikel yang saya temukan:
Tentunya untuk menyatakan seseorang tidak mampu hamil harus dilakukan beberapa tes, seperti :
• Tes sperma
Tes sperma dilakukan untuk mengetahui jumlah sperma seorang pria. Memang untuk membuahi sel telur, pria hanya membutuhkan satu sel sperma namun tes ini dilakukan untuk memperkirakan berapa peluang yg ada untuk hamil. Selain jumlah sel, tes sperma juga bertujuan untuk melihat seberapa aktif sel-sel sperma itu bergerak menuju sel telur.
• Tes kesuburan wanita
Tes ini bertujuan untuk mengamati tanda-tanda kapan seorang wanita sedang dalam masa subur. Sehingga bisa disarankan melakukan hubungan suami istri lebih sering pada masa ini untuk mencapai kehamilan.
Sulitnya mencapai kehamilan tentu bukan tanpa sebab. Penyebab ini bisa timbul dari sisi wanita atau pun pria. Misalnya saja pada wanita terjadi penyumbatan saluran sel telur yang pada akhirnya sulit ditembus sel sperma. Penyebab lain pada wanita adalah faktor usia. Kualitas sel telur sedang tinggi-tingginya pada usia 20-30 tahun. Pada usia 35 tahun kesuburan mulai turun seiring dengan kualitas sel telur yang menurun. Tidak heran bila kita sering mendengar anjuran untuk menikah dan hamil di usia kurang dari 30 tahun.
Penyebab pada pria bisa dikarenakan infeksi yang membuat sperma tidak matang saat keluar (ejakulasi). Pada beberapa kasus juga ditemukan adanya faktor genetik.
Penyebab lainnya karena faktor psikologi pasangan yang kurang relax dan gaya hidup (merokok, mengonsumsi alkohol, kafein, dll).
Bila Bunda merasa terlalu lama sulit hamil, segeralah lakukan pemeriksaan ke dokter. Dokter akan melakukan riset terlebih dahulu termasuk tes sperma dan tes masa subur. Setelah itu biarkan dokter mendiskusi-kan pada beberapa ahli sebelum mengambil tindakan tepat sampai Bunda mencapai kehamilan. Tindakan tepat ini sangat penting mengingat setiap pasangan memiliki hambatan yang berbeda.
http://www.infobunda.com/pages/articles/artikelshow.php?id=311Pada kasus sebelumnya dokter kami mengatakan:
Pada umumnya lama siklus menstruasi berkisar dari 21 hari sampai 35 hari. Apabila bunda memiliki siklus setiap 23 atau 25 hari maka masih dapat di katakan memiliki siklus menstruasi yang teratur, hari pertama dalam siklus haid dihitung sebagai hari ke-1. Masa subur adalah hari ke-12 hingga hari ke- 16 dalam siklus haid.
Namun bila mendapatkan perdarahan beberapa kali di luar siklus atau sering mengalami keterlambatan bahkan tidak datang bulan dalam beberapa bulan, maka dapat menghitung masa subur dengan mengumpulkan data dari 6 bulan terakhir. Bila siklus haid tidak teratur :
Catat jumlah hari dalam satu siklus haid selama 6 bulan (6 siklus). Satu siklus haid dihitung mulai dari hari pertama haid saat ini hingga hari pertama haid berikutnya. Jumlah hari terpendek dalam 6 kali siklus haid dikurangi 18. Hitungan ini menentukan hari pertama masa subur. Jumlah hari terpanjang selama 6 siklus haid dikurangi 11. Hitungan ini menentukan hari terakhir masa subur.
http://www.infobunda.com/pages/tanyadokter/question.php?qid=4343Pada kasus sebelumnya bidan kami mengatakan:
Masa subur sperma adalah masa dimana sperma sedang dalam kondisi terbaik dan memiliki kemungkinan besar untuk membuahi sel telur. Untuk waktunya pada hari ke 3 sampai hari ke 7 setelah sperma keluar dari organ reproduksi. Biasanya jumlah sperma akan lebih banyak saat pagi hari atau terutama pada saat musim dingin.Untuk mengetahui kwalitas sperma, bunda dapat melakukan tes analisa sperma dilaboratorium.
http://www.infobunda.com/pages/newforum/posts.php?topic=23439Siklus menstruasi yang normal umumnya berkisar antara 25 - 35 hari. Jika silus bunda adalah 25 hari maka periode masa subur bunda adalah hari ke 7 sampai dengan hari ke 10 ( dihitung sejak hari awal haid ). Disarankan bunda untuk melakukan hubungan pada hari ke 7 & ke 9, atau hari ke 8 & ke 10.
Selain siklus haid, masa subur dapat diketahui dengan adanya perubahan lendir mulut rahim ( lendir bagitu kental dan bila direnggangkan bisa mencapai lebih dari 10 cm tanpa terputus ), adanya nyeri perut bagian bawah, adanya peningkatan suhu basal tubuh.
Namun yang perlu diingat, faktor kesuburan tidak ditentukan oleh faktor ovarium ( sel telur ) saja, tetapi juga faktor tuba ( saluran telur ), serta rahim, semua harus dalam keadaan optimal, faktor yang tak kalah penting juga adalah sperma yang membuahi.
Demikianlah jawaban dari saya, semoga membantu.
http://www.infobunda.com/pages/newforum/posts.php?topic=19636Pertanyaan yang serupa :
http://www.infobunda.com/info/1866-cepet-hamil.html