Hai Bunda, Berkaitan dengan pertanyaan bunda, bunda dapat berkonsultasi dengan dokter live chat pada link :
http://www.infobunda.com/pages/chat/chat.php yang diadakan setiap hari kamis jam 14.00 - 17.00 WIB, fasilitas live chat ini sudah dapat digunakan dengan menggunakan android. Tetapi juga bunda akan menemukan beberapa informasi lainnya yang kami sarankan di bawah ini.
Dalam artikel yang saya temukan:
bagaimana kalau ia belum juga bisa berjalan padahal sudah usia 12-13 bulan?
Jangan langsung berpikir ada yang salah dengan otot kakinya. Ada juga anak yang baru bisa berjalan pada rentang usia 15-18 bulan. Beri ia stimulasi seperti:
-Gunakan kursi untuk membantunya berjalan. Biarkan ia mendorong kursi dan pelan-pelan melangkah. Pastikan Bunda berada di depan atau belakangnya.
-Taruh mainan kesukaannya tak jauh dari jangkauannya. Berdirilah di belakang si kecil dan pegang kedua tangannya. Ajak ia untuk meraih mainan di depannya. Ini sering juga disebut mentitah anak.
No Babywalker
Beberapa informasi menyebutkan penggunaan babywalker tidak membantu anak cepat berjalan. Babywalker tidak merangsang otot paha dan kaki dengan baik yang justru malah memperlambat kemampuannya berjalan. Selain itu faktor resiko kecelakaan yang tinggi membuat para ahli menyarankan untuk tidak menggunakanbabywalker.
Tips:
-Sebelum melatihnya berjalan, jangan lupa ia harus sudah melewati tahap duduk dan berdiri.
-Latih ia berjalan dengan suasana yang ceria dan gembira.
-Biarkan ia bertelanjang kaki saat berlatih berjalan.
- Konsultasikan pada dokter bila di usia 18 bulan ia belum juga bisa berjalan.
http://www.infobunda.com/pages/articles/artikelshow.php?id=479Pada kasus sebelumnya dokter kami mengatakan:
Normalnya bayi anda akan mulai belajar merangkak dan berjalan pada umur sekitar 8-12 bulan.
http://www.infobunda.com/pages/tanyadokter/question.php?qid=243Tabel perkembangan anak:
http://www.infobunda.com/pages/fasebalita/index.php