|
|
promil
morning dok, saya hani,mau tanya ni dok.makanan yang sehat buat promil kira2 apa aja ya dok?terimakasih 08 Oct 2014, 22:47
Dari : hunny.lovellyz
|
Jawaban
Hi Bunda, Kami akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.
Kutipan dari artikel dengan judul Mau hamil? Konsumsi Jenis Makanan Ini!: ksi. Berdasarkan artikel yang dikutip dari situs Webmd, Jorge Chavarro, MD, seorang peneliti studi percaya bahwa makanan mempengaruhi tingkat kesuburan seorang wanita, terutama wanita yang mengalami Polycystic Ovarium Syndrome (PCOS) yang mempengaruhi ovulasi. Berikut beberapa jenis makanan yang disarankan untuk meningkatkan kesuburan wanita:
1. Makanan sedikit minyak
Mengonsumsi makanan yang tidak terlalu berminyak sangat disarankan. Bila perlu ganti minyak Bunda dengan olive oil (minyak zaitun). Cara mengolah makanan dengan memanggang, merebus atau mengukus lebih baik dibandingkan menggoreng. Sebisa mungkin hindari makanan cepat saji yang cenderung digoreng.
2. Dairy Foods
Wanita yang ingin cepat hamil hendaknya memenuhi kebutuhan kalsium hariannya. Kalsium dapat membantu meningkatkan sistem reproduksi. Untuk itu dairy foods atau makanan hasil olahan susu (termasuk susu itu sendiri) seperti keju, yoghurt dan es krim dapat membantu. Ada penelitian yang menyimpulkan bahwa produk susu tinggi lemak lebih efektif meningkatkan kesuburan dibandingkan susu yang rendah lemak. Asalkan berat badan Bunda normal, silahkan mengonsumsi susu tinggi lemak sehari sekali.
3. Makanan tinggi protein
Bukan rahasia umum lagi bahwa protein dapat membantu kesuburan wanita. Memperbanyak protein nabati (tempe, tahu, kacang-kacangan, dll) akan lebih baik dibanding protein hewani (terutama daging merah). Namun, jika ingin mendapatkan protein hewani, ikan laut seperti tuna dan salmon bisa menjadi pilihan.
4. Makanan berserat tinggi
Ganti makanan karbohidrat olahan dan banyak gula yang biasa Bunda konsumsi dengan makanan berserat tinggi. Pilih roti gandum, sayuran dan buah-buahan untuk sarapan.
Tips :
- Hindari makanan yang rentan terkena pencemaran. Ada beberapa jenis makanan laut yang dicurigai tercemar polutan merkuri, seperti kerang. Buah-buahan dan sayur juga terkadang tercemar dengan bahan kimia (umumnya pestisida). Jangan lupa untuk selalu mencuci bersih sayur dan buah sebelum dikonsumsi. - Beberapa ahli telah melakukan penelitian dan menyimpulkan bahwa kafein memiliki dampak negatif terhadap infertilitas wanita. Meskipun belum jelas apa pengaruh pastinya, tetapi dicurigai kafein yang terkandung dalam kopi dapat mempengaruhi produksi hormon estrogen yang berhubungan dengan masalah kesuburan. Sebagai upaya pencegahan, sebaiknya Bunda hanya minum 2-3 cangkir kopi saja perharinya (300 mg kafein).
Berikut ini jawaban dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda "Bunda.asih" dengan judul pertanyaan "Ingin cepat hamil" pada Tanya Dokter: Ass. Dok saya mau bertnya,, saya menikah sudah hampir 3 tahun tapi saya belum punya anak juga seblmnya saya Kb Pil 1 tahun, terus saya juga sering keputihan dok, mhon solusiny. Terimakasih
dr. Tanti menjawab: Dear Bunda, Masalah kehamilan tergantung dari keduabelah pihak, suami dan istri. Pasangan suami istri dikatakan mengalami masalah kesuburan jika dalam 1-2 tahun berusaha mendapatkan kehamilan, melakukan hubungan suami istri yang rutin dan kontinyu setidaknya 2-3 hari sekali tanpa menggunakan kontrasepsi apapun. Secara teori, setelah tidak lagi menggunakan metode kontrasepsi maka siklus menstruasi akan kembali normal dan ovulasi juga terjadi secara baik. Untuk pil kontrasepsi kombinasi, siklus menstruasi dan ovulasi dapat kembali normal sampai sekitar 6 bulan sejak melepas kontrasepsi. Untuk berkonsultasi masalah kesuburan atau usaha mendapatkan kehamilan, Bunda bisa mendatangi dokter umum di tempat Bunda. Pada pasangan suami istri yang ingin medapatkan kehamilan, dapat diperiksa oleh dokter umum. Sang suami akan diberikan pertanyaan-pertanyaan yang berkaitan dengan fungsi organ reproduksi dan rujukan pemeriksaan analisa sperma. Sedangkan sang istri juga akan diberikan pertanyaan yang berkaitan dengan siklus menstruasi dan riwayat kesehatan lainnya. Bila diperlukan atau ditemukan masalah lebih lanjut, maka dokter umum dapat merujuk pada dokter kandungan untuk menangani masalah infertilitas ini.
Link yang disarankan :
Jenis : Artikel
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Berita
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis :
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Wa : 0815 1708 4333
|