|
|
Kista dan Promil
Dok, bulan Juni 2014 saya kuret, tapi saya juga ada kista. pada saat itu kista saya berukuran 4,37 cm. setlah periksa laboratorium,ternyata kista saya jenis kista coklat yang katanya menghalangi kesuburan, dan sulit untuk hamil. bulan desember tgl 3, 2014 saya coba cek lagi kista saya ke doter. ternyata kista saya mengecil menjadi 3 cm. dan haid saya sudah tidak sakit lagi. dengan kondisi ini apakah saya harus tetap operasi kista saya dok? sedangkan saya ingin sekali punya anak. oiya dokter sebelum nya saya sudah punya anak 2 yg umur 15 dan 11 thn. saya berumur 35 thn. apakah saya masih bisa hamil dok? dan apakah kalo operasi kista langsung bisa promil dok? Terima kasih dok. jawaban dari dokter sangat saya harapkan 17 Dec 2014, 4:09
Dari : kikan oberoi
|
Jawaban
Hi Bunda, Kami akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.
Berikut ini jawaban dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda "cseamanis" dengan judul pertanyaan "Hamil di atas usia 35 tahun" pada Tanya Dokter: hello dokter. bisakah dan amankah orang yg telah berusia 43 untuk hamil lagi? dan vitamin apakah yang bisa untuk mempercepat hamil lagi?
dr. Tanti menjawab Dear Bunda, Untuk hamil di atas usia 35 tahun memiliki beberapa kesulitan tersendiri seperti berkurangnya dan menurunnya kualitas sel telur, bertambahnya resiko keguguran, kecacatan pada bayi, resiko tekanan darah tinggi yang meningkat, resiko diabetes pada ibu hamil yang meningkat, juga resiko terjadi stillbirth yaitu meninggalnya bayi di dalam kandungan. Untuk merawat kesehatan dan kehamilan anda, pastikan anda mengkonsumsi suplemen asam folat dan zat besi, makan dan minum yang bergizi dan nutrisi baik, periksakan keadaan pra kehamilan anda maupun kehamilan anda secara rutin pada dokter anda. Demikian jawaban saya semoga dapat membantu.
Link yang disarankan :
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Apoteker
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Wa : 0815 1708 4333
|