|
|
dokter kenapa haid saya sakit dan telat terus tiap bulan tapi haid
dokter kenapa haid saya sakit dan telat terus tiap bulan tapi haid
18 Dec 2014, 3:46
Dari : Akku Jelegh Sangadt
|
Jawaban
Hi Bunda, Kami akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.
Kutipan dari artikel dengan judul Normalkah Menstruasi Anda?: Menstruasi merupakan perubahan yang terjadi pada wanita yang menandakan bahwa mereka telah masuk ke masa pubertas. Biasanya mulai terjadi pada wanita usia 14 tahun. Setiap wanita memiliki siklus yang berbeda-beda, ada yang siklusnya panjang, pendek, nyeri saat menstruasi, keluar darah yang banyak atau sedikit. Hal demikian yang terkadang menjadi pertanyaan bagi para wanita, apakah normal atau tidak? mungkin Anda salah satunya. Oleh karena itu berikut merupakan ciri-ciri menstruasi yang normal.
Wanita yang akan mengalami menstruasi biasanya memiliki gejala PMS atau Pre Menstrual Syndrome, hal tersebut dapat dikatakan normal, karena pengaruh dari hormon. Biasanya gejala yang dialami setiap individu berbeda-beda, antara lain adalah perubahan emosi, nafsu makan meningkat, nyeri payudara, berjerawat.
Kutipan dari artikel dengan judul Mengapa Siklus Menstruasi Terganggu: Kenapa tidak teratur? Menstruasi tidak teratur disebabkan oleh beberapa faktor terutama hormon. Berikut faktor-faktor penyebabnya : • Hormon Hormon estrogen dan progesterone memiliki peran besar dalam setiap siklus menstruasi. Jika hormon estrogen kurang, maka siklus menstruasi bisa semakin lama. Demikian pula sebaliknya jika hormon ini berlebih maka siklus menjadi lebih cepat. • Berat badan Naiknya berat badan secara drastis mempengaruhi siklus menstruasi. Begitu juga dengan turunnya berat badan yang signifikan. Untuk itu penting tetap berada di garis berat badan ideal. • Obat-obatan Beberapa jenis obat-obatan ternyata dapat mempengaruhi hormon. Terutama pil KB yang berpengaruh besar terhadap kadar hormon. • Stress Tentunya stress memiliki dampak yang buruk termasuk mengganggu siklus menstruasi Bunda. Memiliki waktu beristirahat yang cukup sangat disarankan untuk tetap dalam siklus menstruasi yang normal. • Olahraga Berlebihan Olahraga memang baik untuk kesehatan dan kebugaran tubuh. Tetapi bila berlebihan juga bisa mengakibatkan dampak negatif, salah satunya mengganggu siklus menstruasi. Bagaimana Mengatasinya? Untuk mengembalikan siklus menstruasi kembali normal kita harus mengetahui terlebih dahulu penyebabnya. Misalnya karena olahraga berlebihan. Tentunya Bunda harus berolahraga yang lebih ringan. Bila stress maka Bunda harus menenangkan pikiran dan meluangkan waktu dari rutinitas sehari-hari yang padat. Kapan harus ke dokter? Siklus normal menstruasi memang 28 hari, namun perempuan yang memiliki siklus 21-35 hari masih dapat dikatakan normal. Terlebih lagi remaja bisa mengalami siklus hingga 45 hari. Tetapi siklus tidak dapat dikatakan normal bila melebihi angka tersebut. Periksalah ke dokter bila Bunda merasa ada kelebihan 7 hari dalam siklus menstruasi selama tiga kali berturut-turut.
Berikut ini jawaban dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda "purplegirl" dengan judul pertanyaan "Nyeri Haid" pada Tanya Dokter: dokter tanti, kalau haid saya selalu nyeri pada hari pertama dan rasanya ingin buang angin terus, kalo anginnya ndak keluar perut semakin nyeri, padahal kalo haid memakai pembalut dan untuk buang angin itu tersumbat, gejala apa itu yah dok? saya pernah usg dan hasilnya normal.
dr. Tanti menjawab Dear Nata, Nyeri pada saat menstruasi kerap dialami dan dianggap wajar bila hanya sesekali terjadi. Nyeri menstruasi dianggap perlu diperiksa lebih lanjut apabila nyeri sangat hebat atau sampai mengganggu aktifitas (tidak dapat melakukan aktifitas ataupun bekerja), secara rutin dirasakan setiap kali menstruasi. Nyeri yang seperti ini dapat dicurigai adanya gangguan seperti endometriosis. Ketika menstruasi, dapat juga terjadi gangguan buang air besar seperti diare ataupung perut kembung. Hal ini karena pengaruh hormonal yang juga mempengaruhi organ lain saat menstruasi. Bila nyeri terasa hebat sampai tidak dapat beraktivitas, periksakan pada dokter. Untuk meringankan rasa nyeri dapat dengan menggunakan botol hangat yang ditempelkan pada daerah nyeri, bertistirahat dan memakan makanan bergizi.
Link yang disarankan :
Jenis : Artikel
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Artikel
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Berita
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Wa : 0815 1708 4333
|