SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
5060 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi
Pusat informasi - seputar kehamilan


seputar kehamilan
salam kenal bu yustianti...
saya ingin menanyakan masalah kehamilan saya.saat ini usia kehamilan saya 11 minggu..
selama 1 minggu terakhir setiap hari saya mengalami flek kecoklatan..tetapi tidak berbau.dan tidak mengalami rasa sakit lain nya.apa itu berpengaruh bagi janin saya bu ?..
terimakasih .
26 Jan 2015, 9:20
Dari : Joko Sunaryo

Jawaban
Hi Bunda,
Kami akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.

Berikut ini jawaban dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda "arlinda_syafrizal" dengan judul pertanyaan "Flek Darah Selama Hamil Usia 19 Minggu" pada Tanya Dokter: Sore Dok...saya wanita berusia 24 th, dok belakangan ini sejak kehamilan saya yang pertama kali ini sejak usia kehamilan 13mguan saya sering mengalami flek2 darah. munculnya sering saat bangun tidur di pagi hari berupa flek darah segar terkadang kecoklatan terkadang juga bercampur lendir.pertanyaan saya : 1. apakah berbahaya dok, dengan kondisi kehamilan saya yang sudah berusia 19mgu? 2. apakah saya beresiko untuk keguguran? sebelumnya saya ucapkan terima kasih banyak. arlinda - Bandung
dr. Tanti menjawab:
Dear Bunda, Anda berada pada trimester kedua, dimana dapat terjadi komplikasi plasenta previa, yaitu plasenta yang terletak di dekat jalan lahir atau menutupi jalan lahir. Sebaiknya anda berkonsultasi dan memeriksakan diri kepada dokter kandungan Anda, untuk dilakukan pemeriksaan USG dan melihat keadaan kandungan Anda. Demikian jawaban saya.

Berikut ini jawaban Bidan pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda "Lovely Michaella Yocelyn" dengan judul pertanyaan "cemas karna 4hari flek kecoklatan di TM1" pada Tanya Bidan: Selamat siang bu bidan aku hamil 7w tp sdh 4hari ini keluar flek kecoklatan krn cemas aku kemaren ke dsog kemudian di transV bayinya baik2 sj bahkan ada suara jantungnya akhirnya diberi obat penguat&vitamin tp sampe sekarang kok masih keluar flek kecoklatannya ya, aku jd cemas, sebenarnya kenapa ya?terimakasih

Bidan menjawab:
Dear bunda Lovely Michaella Yocelyn,
Apakah saat dilakukan pemeriksaan langsung oleh dokter, dijelaskan penyebab keluarnya flek ? Flek pada kehamilan awal kehamilan meskipun sering dianggap hal yang wajar, namun perlu dipastikan tidak terjadi komplikasi. Penyebab flek beragam, antara lain karena perlekatan hasil konsepsi pada dinding rahim, adanya infeksi, adanya keguguran yang mengancam. Disarankan bunda untuk bedrest, rileksasi, dan kembali berkonsultasi dengan dokter yang menangani bunda, bila ternyata flek masih tetap ada.
Link yang disarankan :
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis : Tanya Dokter
Jenis :
Jenis :
Jenis :
Jenis :


Wa : 0815 1708 4333