|
|
perut kelihatan turun
sore dok...saya hamail masuk 8 bulan tp kata tetangga perut saya sudah kelihatan turun seprti sudah masuk 9 bulan...ap itu normal?? 30 Aug 2015, 10:25
Dari : Charee Karfieanzyah
|
Jawaban
Hi Bunda, Kami, dari Tim Helpdesk akan mencoba membantu menjawab pertanyaan Bunda dengan memberikan link kasus maupun artikel yang serupa dengan keluhan Bunda. Untuk kasus-kasus yang berhubungan dengan kegawatdaruratan (Emergensi) ataupun menyangkut keluhan fisik lain yang harus segera diobati, kami menyarankan untuk segera menghubungi dokter Anda.
Berikut ini jawaban dokter pada kasus serupa yang pernah di tanyakan oleh Bunda "Charee Karfieanzyah" dengan judul pertanyaan "Perut kelihatan turun" pada Tanya Dokter: sore dok..saya hamil baru masuk 8 bulan tp kata tetangga perut saya sudah terlihat turun seperti 9 bulan...apa itu normal dok?? dr. Tanti menjawab: Dear Bunda,
Untuk mengetahui keadaan perkembangan kehamilan dan janin Bunda, dapat dilakukan dengan cara memeriksakan kehamilan (ANC/ Antenatal Care) setidaknya 4 kali selama kehamilan. Lakukan ANC pada bidan ataupun dokter minimal sebanyak empat kali dalam kehamilan Bunda. ANC dapat dilakukan satu kali sebelum mencapai usia kehamilan 14 minggu, satu kali sebelum mencapai usia kehamilan 28 minggu, satu kali ketika sedang masa kehamilan antara 28-36 minggu dan satu kali setelah usia kehamilan 36 minggu. Pada pemeriksaan Ante Natal Care dapat dilakukan pemeriksaan seperti mengukur tinggi fundus, melakukan timbang berat badan Bunda, memperkirakan berat badan janin, pemeriksaan tensi darah, pemberian suplemen asam folat dan zat besi, pemberian imunisasi Tetanus (TT), USG, pemeriksaan Laboratorium atau lainnya sesuai indikasi.
Pemeriksaan Tinggi Fundus Uteri dan pemeriksaan USG dapat membantu menilai perkembangan kehamilan Bunda salah satunya untuk mengetahui apakah besarnya perkembangan rahim sesuai dengan usia kehamilan Bunda, taksiran berat badan janin dan untuk melihat apakah ada masalah dalam perkembangan kehamilan Bunda. Bila Bunda rutin memeriksakan keadaan Bunda dan dinyatakan sehat maka tidak perlu merasa khawatir. Bentuk tubuh antara bunda yang satu dengan bunda yang lainnya tentu bervariasi dan tidak semata dinilai dari tampak luarnya saja. Rawatlah kehamilan Bunda dengan memenuhi asupan nutrisi yang baik dan cukup serta beraktivitas dan beristirahat yang seimbang.
Link yang disarankan :
Jenis : Tanya Dokter
|
Jenis : Tanya Dokter
|
Wa : 0815 1708 4333
|