Salam kenal, semoga jawaban aku ini tidak salah ya. Menurut dokter kandungan aku untuk mengetahui usia kandungan kita yaitu terakhir kali kita mendapat halangan dihitung awal mulainya.
@mamaretno
perhitungan usia kehamilan bisa dilakukan melalui HPHT = Hari Pertama Haid Terakhir
rumusnya:
tanggal + 7, bulan - 3, tahun + 1,
klo bulan gag bisa dikurangi 3 (misal: januari, februari,maret) maka bulan ditambah 9.
contoh:
Jika HPHT anda adalah 16 nov 2008, maka:
16 -11 - 08
+ - + 7 3 1 23 - 8 - 09 (ini tanggal HPL)
Jadi taksiran waktu kelahiran anda adalah tanggal 23 agustus 2009, sedangkan untuk usia kehamilan tinggal menghitungnya setiap tanggal 23, jadi pada saat tgl 23 desember , berarti usia kehamilan anda menginjak satu bulan, 23 januari usia kehamilan 2 bulan ...dst.
Untuk Hari Perkiraan Lahir sebaiknya ditambah tenggang waktu plus atau minus 7 hari.