Dear bunda Noviyanti Rahayu,
Memelihara kucing pada saat hamil boleh saja, asalkan kucing terpelihara dengan baik dalam hal vaksinasi, kesehatannya terpantau dengan baik dan teratur, serta bunda menjaga kebersihan diri dengan baik,mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir setelah menyentuh kucing, tidak membersihkan kandang dan kotoran kucing sendiri.
Bahaya yang ditimbulkan dari kucing adalah dari bulu dan kotorannya. Bulu kucing dapat menyebabkan alergi dan bila terhisap saluran nafas dapat menyebabkan hambatan pernafasan, sedangkan pada kotorannya terdapat ookista yang dapat menyebabkaninfeksi Toxoplasma Gondii.
Demikianlah jawaban dari saya, semoga membantu.