Selamat Pagi dok...
saya ibu dari 3 orang anak dan kebetulan yg paling kecil sekarang berumur 9 bulan, saya mau nanya dok..
apakah bayi yang sudah kena penyakit campak sebelum umur 9 bulan masih memerlukan imunisasi campak pada saat usia 9 bulan?
mohon bantuanx dok, karena sebentar lagi jadwal imunisasi bagi anak saya, terimakasih
Dari : Andi Ahni
Jawaban:
Dear Bunda,
Apabila anak anda telah terkena penyakit campak sebelum mendapatkan imunisasi campak, maka sebaiknya saat waktunya imunisasi tiba tetap diberikan imunisasi campak sesuai jadwal. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kekebalan tubuh yang sudah ada. Selain itu, tanpa adanya konfirmasi laboratorium mengenai riwayat penyakit campak pada anak tersebut tidak dapat memastikan apakah anak itu benar terkena campak atau tidak dan sebaiknya tetap mendapatkan imunisasi. Demikian jawaban saya semoga dapat membantu.