Halo para bunda, or dokter kalo ada & ikutan baca IB,aq punya problem sm berat badan anakqu dzaki nih…umur 2,4th tapi beratnya 25kg. Yang aq mau Tanya gimana caranya untuk nurunin berat badannya dia, tau gak diet yang manjur untuk balita? Kalo buah2n basicly dia suka semuanya tapi paling suka sama papaya & buah naga,kalo makanan juga suka sma kecuali tahu sm taoge.Help me pliiissssss……..makacih.
Kegemukan pada anak dan orang dewasa biasanya disebabkan oleh kurangnya berolahraga dan atau pola makan tidak sehat. Untuk mengatasinya diperlukan pengaturan asupan kalori dengan cara berdiet. Menurut Henry Legere dalam bukunya Raising Healthy Eaters : 100 Tips for Parents, untuk orang dewasa diet sehat bisa dilakukan untuk mendapatkan berat badan ideal. Namun pada anak-anak diet bertujuan untuk mencegah obesitas.
Obesitas pada masa anak berisiko tinggi menjadi obesitas di masa dewasa dan berpotensi mengalami berbagai penyebab penyakit. Perlu Anda pahami anak memerlukan nutrisi yang cukup di masa tumbuh kembangnya. Oleh sebab itu, dalam berdiet anak perlu diawasi ketat oleh dokter gizi. Mintalah anjuran vitamin, mineral, protein dan makanan yang memenuhi asupan kalori secara ideal. Sehingga turunnya berat badan anak bukan disebabkan karena kekurangan nutrisi.
Sejak usia berapa tepatnya anak melakukan diet? Jika memang diperlukan, bisa dimulai saat usianya 1-2 tahun. Anda bisa memperbaiki pola makan anak sedini mungkin. Mulailah dengan memberikan variasi makanan yang kaya akan nutrisi sesuai dengan tahapan usianya. Tunda dulu memberi makanan bayi. Saat usia satu tahun anak sudah bisa belajar mengkonsumsi jenis makanan berbeda dan menyiasatinya dengan menghancurkan, atau memotongnya menjadi potongan-potongan kecil, selama anak tidak alergi dengan makanan tersebut. Pola diet untuk anak batita ialah dengan membatasi jumlah porsi makanan, namun dengan varian makanan yang beragam dalam satu waktu makan. Misalnya, saat makan siang, siapkan 3 menu yang berbeda dan suapi anak 1-2 ukuran sendok makan orang dewasa untuk tiap menu. Untuk membantu Anda menyusun menu dengan porsi yang tepat. Berikut CONTOH acuan pola makan untuk anak usia batita untuk satu hari:
Sarapan
¼ cup sereal gandum
¼ buah pisang ukuran sedang
susu
Snack
2 keping biskuit
Jus buah yang kaya kandungan vitamin c dan kalsium
Makan siang
1 ons ayam rebus
1-2 sendok makan wortel yang sudah direbus dan dihancurkan
½ sendok the mentega
½ irisan roti
susu
Snack
Yogurt untuk bayi
2-3 keping biskuit
Makan malam
½ porsi mi rebus dengan 2 sendok makan daging cincang
2 sendok makan kacang polong
¼ porsi buah pir
Untuk anak usia satu tahun seringnya memberikan susu diperbolehkan saja. Namun, sebaiknya pilih susu yang rendah kalori, karena harus disesuaikan dengan target jumlah kalori yang diberikan untuk memenuhi kebutuhan normal si kecil sehari-hari. Sebaiknya konsultasikan terus dengan ahli gizi Anda mengenai menu dan jumlah porsi yang dikonsumsi anak.
Beberapa Tips untuk mencegah atau mengatasi Kegemukan pada anak:
• UBAHLAH GAYA HIDUP KITA SENDIRI. Sebagai orang tua kita harus menjadi contoh yang baik dalam penerapan cara hidup dan makan yang sehat.
• SEDIAKAN WAKTU UNTUK EXERCISE (aktivitas). Temukan aktivitas yang disukai dan menarik untuk anak anda dan dapat membakar kalori sepeti: berlari, berenang, naik sepeda, berjalan (jogging). Lakukan ini secara rutin.
• PILIHLAH MAKANAN YANG SEHAT. Kurangi makanan “fastfood or junk food” yang hanya mengandung tinggi lemak dan garam. Kurangi konsumsi gula. Berikan anak 3 kali makan dengan porsi kecil dan 3 kali makanan kecil(snack) dengan porsi kecil, sehingga anak tidak merasa lapar. Berikan banyak minum air putih juga juice seperti orange juice yang mengandung vit.c juga serat, juga berikan banyak makan buah dan sayuran. Pilihlah snack yang rendah lemak.
• UBAHLAH KEBIASAAN MAKAN KELUARGA. Berikan makan pada anak hanya bila anak anda lapar dan bukan karena sekedar ingin makan sesuatu. Bila anak anda baru saja makan dan ingin untuk makan lagi cobalah untuk mengalihkan aktivitasnya atau memberikan sesuatu yang lain, karena anda tahu anak anda tidak benar-benar lapar. Jangan pernah makan atau ngemil selama nonton TV.
• BERIKAN DUKUNGAN ANDA. Sangat penting untuk seluruh keluarga merubah cara hidup untuk menolong anak anda. Jangan menyimpan makanan junk food, minuman soda yang kaya akan gula, makanan tinggi lemak (potato chip dll) dirumah anda. Siapkan menu makanan yang rendah lemak dan sehat untuk seluruh keluarga. Ikuti kegiatan exercise.
• BERIKANLAH PUJIAN ATAU PERHATIAN BILA ANAK SUDAH MELAKUKAN SESUATU YANG BAIK. Hadiah dan pujian dapat memotivasi anak untuk tetap berdiet. Contohnya bila anak anda dalam 1 minggu berinisiatif untuk minum air putih ketimbang soda maka pujilah anak anda, berikan hadiah mainan atau aktivitas kesenangannya, tapi JANGAN berikan makanan sebagai hadiah.
• PERIKSAKAN KE DOKTER. Periksakanlah anak anda ke dokter/dokter anak untuk pengawasan diet juga mengecek berat badanya setiap 2-4 minggu sekali. Hindari menimbang berat badan anak setiap waktu dirumah karena dapat menimbulkan stress pada anak anda.
Sebagai orang tua kita harus melakukan peranan kita untuk menolong anak kita, yang hanya tindakan sederhana tapi memberikan perubahan yang tetap terhadap cara hidup, kebiasaan olahraga dan makan pada anak nantinya. Yang semuanya ini sangat bermanfaat bagi kesehatan anak anda di masa datang.
Weee, laahh... Dzaki makan apa aja dan berapa kali dalam sehari, tante Dzarah ? bagi dikit donk resep gemuknya, soalnya Fakhri berat cuma 10 kg 3 ons nih... padahal umur dah ampir 2 taon...
Makacih ya mama zahra buat artikelnya, kalo buat bunda fachri,gak ada sih resepnya cuma anakqu emang suka makan n ngemil kalo aq ada dirmh sih suka ta batesin ngemilnya tp kalo aq kerja g ada yang ngawasin jd ya gt deh....trus minum susunya juga lumayan byk pdhl takarannya dah dikurangin banget lo....oya susunya sgm3 mgkn pengaruh terbesar dari susunya kali....bunda fachri g papa kuyus yang penting kan anaknya sehat kaaaannnnnn
waduhhh ini problem gw dari lama
anak saya 3th 28kg, laki2. jarang sakit, cenderung hyperactive.
susunya juga sgm3.emang bisa bikin gendut??lagipula anak saya sejak bayi makannya gampang banget, 4bulan aja udah makan meal time.gimana dong ya? dokter bilang nanti bisa kurus sendiri seiring bertambah usia, tinggi badan, tenaga/aktivitas yang dikeluarkan.
bener ga sih???jgn2 anak saya gendut sampe gede???waduhhhh
hallo bunda ollay, aq kmrn2 juga sempet khawatir tapi skrg aq berusaha untuk tenang apalagi stlh dokter blg kalo udah gede juga kurus dg sendirinya, aq tau krn kakaknya dulu juga ndut tapi stlh besar skrg kelas 2 smp mau naik kelas 3 badannya malah kurus tuh jadi bunda jangan tll khawatir ya...........yang penting anaknya sehat dan katannya hiperaktif ya,bagus dong jadi banyak gerak bikin kalori yang terbakar banyak kan.......