Pcos namun menstruasi lancar
Dear Ayah dan Bunda, Halaman Tanya Bidan ini diasuh oleh Bidan Yustianti, AMKeb yang saat ini aktif sebagai bidan di Rumah Sakit swasta di Jakarta.
Pada setiap pekan, kami akan memilih pertanyaan dari member Infobunda dan bagi pertanyaan yang terpilih akan dijawab kemudian ditampilkan di Infobunda.
Bila Anda memiliki pertanyaan umum yang berhubungan seputar kehamilan atau kelahiran, silahkan klik tombol dibawah ini.
Pcos namun menstruasi lancar |
Oleh :
|
|
Selamat pagi dokter. Ada yang mau saya tanyakan kepada dokter. Saat ini saya sedang menjalani program hamil. Karena saya menikah sudah 2 tahun 7 bulan. Dan sampai saat ini saya belum pernah hamil. Setelah konsultasi dengan dokter kandungan, saya disarankan dokter utk melakukan cek darah. Hasil yg dijelaskan dokter adalah, aku pco dikarenakan hormon lh lebih tinggi dari fsh. Hormon LH saya 8,2 mIU/ml dan fsh 5,2 mIU/ml. Hormon testoron saya 0,23 ng/ml. Dan kemudian dokter tersebut memberikan saya profertil 1 setengah tablet sehari pada saat haid, dan metformin 500 mg 1x1 hari. Saat ini saya sudah meminum profertil dan metformin 3 siklus. Sampai saat ini, dokterpun belum melakukan transvagina kepada saya utk melihat sel telur saya. Pada saat kunjungan terakhir, dokter hanya melakukan usg tv dan beliau mengatakan sel telur saya kecil2. Yang ingin saya pertanyakan adalah :
1. Apakah benar saya pco padahal menstruasi saya sangat lancar di 28 hari, namun setelah saya konsumsi obat2an dari dokter, mentruasi mundur selalu di siklus 31 hari. Saya memiliki berat badan normal 150 cm /43kg. Kulit tidak berminyak dan berjerawat, namun saya memiliki banyak bulu
2. Memang apakah bisa dokter melihat sel telur hanya melalui usg tv tanpa melakukan usg vagina?
3. Apakah yang diresepkan dokter kandungan saya sudah benar?
4. Apakah peluang hamil saya lebih besar dibandingkan orang2 yang pco dengan menstruasi yg panjang dan tidak teratur.
Terima kasih dokter atas perhatiannya. Semoga jawaban dokter bisa membantu saya yang sedang dalam ketidaktahuan salam :) |
|
|
|
Bidan menjawab |
|
|
Dear bunda Kalea,
PCOS ( polycystic Ovary Sindrome ) merupakan gangguan keseimbangan kadar hormonal pada wanita usia reproduktif, yang dapat menyebabkan sulitnya mempunyai keturunan.
1. Data yang menunjang diagnosa PCOS adalah hasil laboratorium yang menunjukkan kadar hormon testosteron lebih tinggi, Hormon FSH lebih rendah, serta kadar glucose dalam darah, hasil pemeriksaan USG, pertumbuhan daerah rambut yang meningkat, gangguan siklus haid.
2. Sel telur dapat dilihat dengan menggunakan USG transvaginal maupun dengan USG abdomen, tergantung pada keadaannya.
3. Terapi yang diberikan oleh dokter bunda, disesuaikan dengan hasil laboratorium dan dengan hasil USG.
4. Melalui perawatan serta terapi yang tepat serta ditunjang dengan terapi nutrisi maka peluang untuk hamil tetap ada.
|
|
|
|
|
Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.
Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman
|