SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
4273 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

TP Positif tapi tidak hamil (haid)




Dear Ayah dan Bunda,
Halaman Tanya Bidan ini diasuh oleh Bidan Yustianti, AMKeb yang saat ini aktif sebagai bidan di Rumah Sakit swasta di Jakarta.

Pada setiap pekan, kami akan memilih pertanyaan dari member Infobunda dan bagi pertanyaan yang terpilih akan dijawab kemudian ditampilkan di Infobunda.

Bila Anda memiliki pertanyaan umum yang berhubungan seputar kehamilan atau kelahiran, silahkan klik tombol dibawah ini.

TP Positif tapi tidak hamil (haid)
Oleh :


Bu Bidan, saya ingin bertanya sebelumnya saya ceritakan dulu kronologisnya. HPHT saya bulan lalu tanggal 14 Juli 2015 biasanya kalau haid maju 2 hari, sebulan berjalan tanpa ada gejala apapun sampai tgl 14 Agustus 2015 saya masih belum haid. Tgl 15 Agustus 2015 pagi saya coba testpack dan hasilnya 2 garis, yang satu samar.

Saya sengaja tidak ke dokter karna saya nunggu telat 2 minggu dulu, sementara menunggu saya minum folavit, susu ibu hamil, dan saya menjaga asupan makanan serta berusaha tidak terlalu capek.

Setelah telat 1 minggu, saya coba Testpack lagi dan hasilnya 2 garis sama terang.

Setelah telat 2minggu, tgl 27 Agustus 2015 siang hari pukul 14.00 perut saya rasanya kaku nyeri dan tegang dan disertai flek coklat muda. Sampai malam hari saya merasa tidak kuat menahan rasa nyeri sampai berjalanpun sulit karena terlalu sakit namun flek sudah tidak ada.

Pagi hari tgl 28 Agustus 2015 bangun tidur saya merasa nyerinya berkurang namun ada rasa mules, jam 7 pagi flek lagi. dan akhirnya saya ke RS. Disana saya test urine lagi hasilnya positif 2 garis.

Ketika USG hasilnya masih penebalan dinding rahim. disuruh kembali lagi tgl 8 September 2015 sementara saya diberi obat penguat dan asam folat.

Dan ternyata siang hari saya betambah mules, nyeri dan keluar darah banyak sekali seperti haid beserta gumpalan-gumpalan, saya tidak tahu apa karena tidak saya perhatikan. Dan seketika itu mules dan nyeri saya hilang.

Sampai hari ini darah bersih sejak tgl 3 september dan saya tidak periksa lagi karena saya merasa tidak ada sesuatu yg aneh pada tubuh saya.

1. Menurut bu bidan apa perlu saya periksa lagi ke SPOG.

2. Mengapa testpack saya positif sedangkan ternyata saya haidnya terlambat 2 minggu padahal selama ini saya tidak pernah telat haid. ternyata testpack tidak akurat ya?

3. Apakah darah kemarin itu keguguran atau haid biasa bu bidan?

Mohon jawabannya.

Terima kasih
   
 
Bidan menjawab


Dear bunda Mah_Muda,

Penebalan dinding rahim mempunyai 2 arti, yaitu tanda adanya kehamilan, sedangkan yang kedua adalah tanda akan haid. Kepastian adanya kehamilan apabila terlihat kantung kehamilan didalam rahim. Pada USG pertama, dokter tidak melihat adanya kantung kehamilan, namun dinding rahim menebal, untuk itu dokter meminta waktu 1-2 minggu untuk melakukan USG ulang, tujuannya adalah untuk menilai kondisi rahim dan kantung kehamilan.

1. Saran saya sebaiknya, bunda melakukan kontrol ulang pada dokter yang menangani bunda, untuk melihat kondisi rahim, dan memastikan kejadian yang bunda alami kemarin, sehingga terapi dan tindakan yang tepat dapat diberikan.

2. Ada banyak penyebab mengapa alat tes kehamilan memberikan hasil yang tidak akurat, antara lain karena faktor penyimpanan, kualitas alat, faktor pemakaian. Alat tes kehamilan bekerja dengan cara memeriksa ada atau tidaknya hormon kehamilan hCG ( human Chorionic gonadotropin ) dalam tubuh wanita. Hormon ini dihasilkan oleh plasenta yang pertama kali masuk kealiran darah saat seltelah dibuahi dan tertanam dirahim, yaitu sekitar 6 hari pasca pembuahan. Mendapatkan hasil tes kehamilan positif palsu jarang terjadi.

3. Diperlukan pemeriksaan laboratorium, untuk memastikan darah yang keluar adalah darah haid atau darah sisa kehamilan.


   
 
 

Pertanyaan lain (umum):

Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman