SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
2396 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

hasil tespek 2 garis tetapi yg satunya berada dibawah pembatas max




Dear Ayah dan Bunda,
Halaman Tanya Bidan ini diasuh oleh Bidan Yustianti, AMKeb yang saat ini aktif sebagai bidan di Rumah Sakit swasta di Jakarta.

Pada setiap pekan, kami akan memilih pertanyaan dari member Infobunda dan bagi pertanyaan yang terpilih akan dijawab kemudian ditampilkan di Infobunda.

Bila Anda memiliki pertanyaan umum yang berhubungan seputar kehamilan atau kelahiran, silahkan klik tombol dibawah ini.

hasil tespek 2 garis tetapi yg satunya berada dibawah pembatas max
Oleh :


Malem dok. Saya mau tanya tadi pagi saya tp hasilnya 2 garis tapi satu garis ada di bawah pembatas. Apakah itu benar positif dan saya hamil atau ada kesalah di tes pack nya. Mohon penjelasannya terimakasih
   
 
Bidan menjawab


Dear bunda Rahma,

Tespack merupakan salah satu cara paling praktis untuk mengetahui status kehamilan. Banyak ragam merek tespack dipasaran. Semuanya memiliki fungsi yang sama, yaitu mendeteksi hormon kehamilan yang disebut Human Chorionic Gonadotropin ( HCG ) melalui sampel urine. Apabila bunda menggunakan tespack berbentuk strip, dikatakan positif hamil apabila control line dan tes line berwarna merah dan tampak jelas. Jika bunda menggunakan tespack berbentuk stick maka dikatakan positif hamil jika muncul dua garis merah pada daerah C dan T. Untuk memastikan adanya kehamilan, disarankan bunda untuk melakukan pemeriksaan secara langsung dengan dokter, tindakan USG diperlukan untuk memastikan adanya kehamilan.


   
 
 

Pertanyaan lain (umum):

Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman