SITE STATUS
Jumlah Member :
253.413 member
user online :
5596 member
pageview's per day :
Over 100.000(!) page views
Kalkulator kesuburan
Masukan tanggal hari pertama bunda mengalami menstruasi

Siklus Haid dan KB

   

Siklus Haid dan KB
Oleh :


Dok, sy mau tny apakah setelah melahirkan siklus haid jd tidak teratur? karena stlh melahirkan d bulan mei dan slesai nifas pertengahan juli kok sampai skrg belum haid? karena sy setelah melahirkan tidak memilih KB. sy tdk diijinkan KB dg suami sy hny memilih KB alami dengan cara mengeluarkan sperma d luar vagina. Maka dr itu dok, sy takut knp smp skrg sy blm haid ? Tolong utk diberi penjelasan Terima kasih.
   
 
dr. Tanti menjawab


Dear Bunda,

Setelah masa nifas, siklus menstruasi akan kembali normal meskipun dalam masa yang berbeda-beda pada masing-masing individu. Bila menyusui ASI secara eksklusif, maka siklus menstruasi dapat terganggu karena pengaruh hormonal. Bila Bunda mengalami gangguan siklus menstruasi setelah melahirkan dan tidak menyusui ASI, dapat memeriksakan diri pada dokter kandungan. Masa subur dapat terjadi sewaktu-waktu setelah masa nifas, maka itu sebaiknya menggunakan alat kontrasepsi KB. Sanggama terputus memiliki risiko terjadi kehamilan yang lebih tinggi di bandingkan menggunakan alat kontrasepsi seperti kondom, KB hormonal maupun IUD.

   
 
 

Pertanyaan lain (hamil):

Bagaimana menurut Anda mengenai jawaban ini? Silahkan sampaikan komentar Anda.


Jika Anda tidak melihat kotak komentar silahkan refresh halaman